Hari: 8 September 2023

Rektor Unila Buka Kejuaraan Pencak Silat Piala Rektor Unila 2023

(Unila): Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., membuka kejuaraan Pencak Silat Piala Rektor Unila 2023 yang berlangsung di gedung serbaguna setempat, Jumat, 8 September 2023.

Kejuaraan yang digelar hingga Minggu, 10 September 2023 ini mengusung tema “Demi Prestasi Harumkan Nama Negeri Bangkit Bersinergi Membangun Insan Berbudi”. Pembukaan secara simbolis dilakukan dengan pemukulan gong oleh Rektor.

Kejuaraan Pencak Silat Piala Rektor ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan Unit Kegiatan Mahasiswa Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Unila yang bertujuan untuk melestarikan pencak silat sebagai kesenian bela diri asli Indonesia.

Selain itu, kegiatan menjadi ajang silaturahmi antarpesilat di seluruh Indonesia, meningkatkan kualitas prestasi para atlet di satuan instansi pendidikan maupun perguruan pencak silat di Indonesia, serta wujud kontribusi menjunjung nama baik Unila.

Muhammad Dahril selaku ketua pelaksana melaporkan, kejuaraan pencak silat ini diikuti 1.259 atlet yang tergabung dalam instansi pendidikan maupun perguruan pencak silat di seluruh Indonesia.

Peserta kejuaraan terdiri dari 180 atlet usia dini, 478 atlet praremaja, 478 atlet remaja, dan 123 atlet dewasa yang berasal dari 134 kontingen.

Prof. Lusmeilia berpesan agar seluruh peserta selalu melihat setiap pertandingan sebagai sarana untuk menggali potensi dan mengasah minat bakat dalam diri sendiri dengan bersaing secara sehat.

“Saya ingin mengingatkan kemenangan sejati bukan hanya tentang meraih medali emas, tetapi juga tentang bagaimana Anda berkompetisi dengan sportivitas dan menjunjung tinggi etika olah raga,” ujarnya.

Prof. Lusmeilia juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh panitia, pelatih, serta atlet yang telah bekerja dan berlatih keras untuk membuat acara ini terselenggara dengan sukses.

Dirinya berharap, melalui kejuaraan ini tercipta bibit-bibit atlet yang unggul dan dapat bersaing di kejuaraan lebih luas lagi.

Pada kesempatan itu turut hadir Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia Faishol Djausal. Ia mengajak seluruh peserta untuk selalu melestarikan warisan budaya yang sudah ada agar tak hilang oleh kikisan zaman.

Dirinya juga berharap, melalui kejuaraan ini para atlet dapat berlaga dengan sportif dan mendapatkan prestasi yang baik.

Turut hadir dalam kejuaraan ini para wakil rektor Unila, perwakilan DPD RI Bustami Zainudin dan Abdul Hakim, ketua Perwapus Lampung yang diwakilkan Eko Budi, Pembina Perwapus Lampung Supeno, Ketua Cabang PSHT Bandarlampung Sukoco, dan Ketua IPSI Bandarlampung Bobby Irawam. [Magang_Christina Febiola Sinaga]

The post Prof. Lusmeilia Buka Kejuaraan Pencak Silat Piala Rektor Unila 2023 appeared first on Universitas Lampung.

Unila Rayakan Dies Natalis Ke-58 dengan Senam Bersama dan Lomba Tradisional

(Unila): Universitas Lampung (Unila) menggelar berbagai kegiatan untuk memperingati Dies Natalis ke-58 pada Jumat, 8 September 2023. Salah satu kegiatan yang menarik perhatian yakni senam bersama dan lomba permainan tradisional yang diikuti keluarga besar Unila.

Senam bersama di lapangan belakang rektorat dimulai pukul tujuh pagi dipandu tiga instruktur profesional dan berlangsung selama satu jam. Peserta senam terdiri dari jajaran pimpinan, dosen, tendik, dan mahasiswa Unila yang tampak antusias mengikuti gerakan senam.

Setelah senam, peserta menikmati sarapan bersama dan mendaftar untuk mengikuti lomba tradisional. Tiga jenis lomba tradisional yang diselenggarakan, yaitu lomba terompah, lomba tarik tambang, dan lomba balap karung. Ketiga lomba dibagi menjadi dua kategori, yaitu putra dan putri.

Peserta lomba berasal dari perwakilan fakultas dan KPA Unila. Lomba terompah menjadi lomba pertama yang diselenggarakan. Baik peserta maupun suporter antusias mengikuti rangkaian lomba yang berlangsung meriah diiringi musik penyemangat.

Lomba selanjutnya yakni tarik tambang putra dan putri. Lomba ini menjadi lomba paling seru dan menegangkan. Tim fakultas teknik dan KPA menjadi dua tim yang bersaing ketat meraih juara. Suporter kedua tim antusias memberikan dukungan hingga kedua tim berhasil memenangkan lomba.

Lomba terakhir yakni balap karung yang juga diikuti perwakilan fakultas dan KPA Unila. Lomba ini berlangsung penuh keceriaan dan kekompakan.

Penyelenggaraan lomba berlangsung hingga pukul 11.35 WIB. Turut hadir Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., didampingi Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Suripto Dwi Yuwono, S.Si., M.T., Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Prof. Rudy, S.H., LL.M., LL.D., Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Anna Gustiana Zainal, S.Sos., M.Si.

Sebelum acara ditutup, panitia mengumumkan pemenang dari masing-masing jenis perlombaan. [Angelino Vinanti Sonjaya]

The post Unila Rayakan Dies Natalis ke-58 dengan Senam Bersama dan Lomba Tradisional appeared first on Universitas Lampung.

Hafid Khoiruddin Borong Tiga Penghargaan dalam Komnas Senior UAD 2023

(Unila): Hafid Khoiruddin, mahasiswa Pendidikan Musik Universitas Lampung (Unila) meraih prestasi gemilang dengan memenangkan tiga penghargaan dalam perlombaan vokal solo di acara Komnas Senior UAD 2023.

Mahasiswa berbakat angkatan 2020 yang selalu antusias dalam dunia musik ini memilih untuk mengikuti tiga tangkai lomba sekaligus dalam kompetisi tersebut.

Dengan ketekunan dan dedikasinya, ia berhasil meraih prestasi luar biasa, memenangkan posisi juara pertama dalam kategori Menyanyi Tunggal Pop Putra dan Menyanyi Tunggal Islami/Pop Religi Putra, serta meraih posisi juara kedua dalam kategori Menyanyi Tunggal Dangdut Putra.

Motivasi besar Hafid mengikuti kompetisi ini yaitu untuk terus mengembangkan potensi musikalnya. Tujuannya yakni memperoleh pengalaman berharga, memperkuat mental, memperluas jaringan sosial, dan tentunya menjadi kebanggaan kedua orang tuanya.

Meskipun meraih prestasi di tingkat nasional, Hafid Khoiruddin masih memiliki impian yang lebih besar, yakni mengikuti kompetisi musik internasional. Dukungan dari keluarga, teman-teman, dan fakultasnya sangat berarti dalam perjalanan musiknya.

“Pengalaman yang belum saya rasakan ialah mengikuti perlombaan internasional. Semoga ke depannya saya bisa mengikuti lomba bertaraf internasional,” ungkapnya.

Selain sukses di Komnas Senior UAD 2023, Hafid meraih prestasi di tahun yang sama. Termasuk juara pertama dalam Menyanyi Daerah Lampung Putra dalam rangka Lampung Begawi 2023 Tingkat Provinsi, dan Menyanyi Pop Solo Putra Forkom FKIP se-Indonesia 2023. [Magang_Zukhruffina Wilda Brilliant]

The post Hafid Khoiruddin Borong Tiga Penghargaan dalam Komnas Senior UAD 2023 appeared first on Universitas Lampung.

Kembali ke atas