243 Personel Polda Lampung Ikuti Pelatihan Tentang UU Pers

243 Personel Polda Lampung Ikuti Pelatihan Tentang UU Pers

LAMPUNG7COM | Kapolda Lampung Irjen Pol Hendro Sugiatno diwakili Irwasda Kombes Pol Eddy Hermanto, membuka kegiatan Peningkatan Kemampuan Personel Polda Lampung dan Polres jajaran tentang Public Speaking dan Pemahaman UU No.40 Tahun 1999 Tentang Pers di Mapolda Lampung, Jumat (01/04/2022) pagi.

Baca Juga →  PS. Tunas Muda Dusun Seribu Tekuk PS. Perumahan Gebang Indah (PGI) Dengan Skor 0-2

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabid humas Polda Lampung Kombes Pol zahwani Pandra Arsyad, Narasumber Ahli Pers Dewan Pers Dr.Iskandar Zulkarnain dan pemimpin umum Tribun Lampung Hadi Proyogo.

Dalam sambutannya Eddy mengatakan, pengemban fungsi Humas Polri saat ini memiliki nilai yang sangat strategis bagi keberhasilan Polri dalam mewujudkan visi dan misinya. maka bidang humas harus dapat menjaga dan menjalin kerjasama dan membangun jaringan yang luas dengan media.

Baca Juga →  Sidang KKEP Polri Putuskan Pertahankan Richard Eliezer Sebagai Anggota Polisi

Dengan Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas public speaking, maupun communication skill dari para anggota Polri dalam membangun citra Polri secara optimal sesuai dengan Program Prioritas Kapolri dengan konsep Presisi.

Baca Juga →  Kapolri Pastikan Kapolda Jambi dan Rombongan dalam Perawatan Maksimal RS Bhayangkara

“Kemampuan berbicara di depan umum ini merupakan kemampuan yang tidak dimiliki oleh semua orang, karena harus melalui sebuah proses dan pelatihan,” tutur Eddy.

KAMI JUGA MENERIMA PESANAN PEMBUATAN WEBSITE, BLOG, RILIS BERITA, ARTIKEL, PROFIL, CERITA, IKLAN VISUAL DAN ATAU SEJENISNYA DENGAN HARGA VARIATIF. SILAHKAN HUBUNGI NOMOR TELEPON (0721) 486785, WHATSAPP 0896 1900 1005 | LAMPUNG7COM - KOMUNIKASI DAN INFORMASI BERITA ONLINE.