LAMPUNG7COM – Bertempat di Masjid Al Ikhlas Korem 043/Gatam personel Korem 043/Gatam, setelah selesai melaksanakan Sholat Zuhur berjamaah, adakan doa bersama dan membaca surat Yasin yang diikuti oleh Prajurit TNI dan PNS TNI dilingkungan Makorem 043/Gatam.
Do’a bersama ini dilaksanakan dalam rangka untuk mendoakan kelancaran Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Gatot Nurmantyo sebagai calon tunggal Panglima TNI yang sudah menjalani uji kepatutan kelayakan calon Panglima TNI dihadapan anggota DPR RI.
Dalam Do’a bersama yang dipimpin oleh Kabintal Korem 043/Gatam Lettu. Inf. H. Gunawan memohon kepada Allah SWT agar calon Panglima TNI kedepan dapat menjalankan tugasnya, yaitu tetap menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI, menjadikan TNI lebih solid dalam mengawal mempertahankan NKRI. Memodernisasi alutsista TNI matra Darat, Laut dan Udara sesuai dengan perkembangan kemajuan teknologi dan mengantisipasi adanya kemungkinan gangguan keamanan NKRI serta selalu memperhatikan kesejahteraan prajurit TNI beserta Keluarga besar TNI, PNS dan keluarganya sesuai dengan kemampuan anggaran negara.
Kasad Jenderal TNI Gatot Nurmantyo berhasil dalam memajukan TNI AD dan berhasil mendukung program Pemerintah berswasembada pangan. [Gatam]