LAMPUNG7COM | Unit Satuan Lalu Lintas Polres Pesawaran dan Bhabinkamtibmas Polsek Gedong Tataan memimpin apel senin pagi di lapangan SMAN 2 Gedong Tataan, Senin (30/01/23).
Kegiatan kali ini dilaksanakan oleh Kanit Lalu Lintas Polsek Gedong Tataan Ipda Hasanudin dan Bhabinkamtibmas Polsek Gedong Tataan Aipda Yekti. Bertepatan dengan upacara Bendera yang dilaksanakan oleh SMA tersebut sehingga dalam kesempatan tersebut Kanit Lantas Polsek Gedong Tataan Ipda Hasanudin bertindak sebagai Irup sedangkan Aipda Yekti sebagai peserta upacara bersama para guru dan Kepala Sekolah SMAN 2 Gedong Tataan.
Pada saat amanat Kanit Lantas menyampaiakan himbauan kepada peserta upacara khususnya para siswa dan para guru tentang bahaya Narkoba, Tata Tertib dan Etika Berlalu Lintas dan mengajak semuanya utk menjadi Pelopor Keselamatan Lalu Lintas.
“Mari bersama kita hindari Narkoba serta patuhi peraturan berlalu lintas demi keselamatan bersama,” Ujar Ipda Hasanudin.
Kegiatan tersebut dilanjutkan razia Knalpot Brong serta himbauan kepada para siswa untuk tidak menggunakan knalpot tersebut.
“Untuk para siswa yang tercatat menggunakan knalpot brong, saya serahkan kepada guru BK dan membuat surat pernyataan untuk memasang knalpot standar,” lanjunya.
Knalpot brong atau racing memiliki suara yang mengganggu pengguna jalan lain serta masyarakat yang dilintasi oleh kendaraan tersebut, penindakan dapat dilakukan sesuai dengan Pasal 285 ayat (1) jo Pasal 106 ayat 3 UU No. Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. | Rls.
Eksplorasi konten lain dari LAMPUNG 7 - Komite Pewarta Independen (KoPI)
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.