Penyakit jantung dikenal sebagai silent killer, penyakit yang diam-diam mematikan tanpa memandang usia dan gender.
“Khusus pada perempuan, tanda-tanda adanya gangguan jantung tidak selalu mengikuti pola klasik,” ujar Kerry Hildreth, MD, asisten profesor yang khusus menangani masalah penuaan dan kesehatan jantung di University of Colorado School of Medicine.
Untuk mengonfirmasi diagnosis gangguan jantung, dibutuhkan beberapa tes untuk memastikannya, yakni pemeriksaan elektrokardiogram (EKG), ekokardiogram, pemeriksaan enzim jantung, dan Angiografi Koroner atau Kateterisasi Jantung.
Selain pemeriksaan medis, terdapat beberapa pertanda penyakit jantung yang bisa menjadi alarm bagi Anda.
1. Nyeri pada dada
Dilansir Prevention, nyeri di area dada merupakan gejala paling umum bahwa ada yang tidak beres dengan jantung Anda. Adapun rasa nyeri dianalogikan seperti ada gajah yang menduduki dada. Dugaan gangguan jantung semakin kuat jika otot di area dada terasa seperti tertarik.
“Rasa sakitnya tidak selalu parah, yang membuat sinyal ini kadang diremehkan. Kadang-kadang rasanya seperti pegal yang menembus hingga area belakang bahu, dan menjalar hingga lengan, leher, dan rahang,” ujar Ashley Simmons, MD, kardiolog di University of Kansas Hospital.
2. Napas pendek
Jika Anda melakukan aktivitas ringan dan terengah-engah, itu artinya masalah. “Saya selalu meminta pasien membandingkan kondisi mereka saat ini, dengan kondisi mereka dua tahun yang lalu. Jika ada perubahan yang cukup signifikan pada napas mereka, kemungkinan gangguan jantung harus diwaspadai.
Indikasi gangguan jantung juga bisa dilihat ketika sedang berbaring. Merasa sesak saat telentang merupakan sinyal adanya gangguan pada katup jantung.
3. Mual, lelah, dan keringat dingin
Tiga gejala ini merupakan tanda tubuh tidak mendapat pasokan darah yang cukup. Tanda ini bisa menjadi sinyal gangguan pada jantung apabila terjadi usai melakukan aktivitas fisik.
Pada perempuan, serangan jantung seringkali didahului dengan gangguan pencernaan. Namun, banyak yang berpikir tidak ada kaitan antara jantung dengan pencernaan, sehingga mereka pun mengabaikannya.
4. Mata berkunang-kunang
Indikasi gangguan jantung tak berbeda jauh dengan anemia, demikian hasil studi University of North Carolina. Jika Anda merasa pusing ketika harus berdiri secara tiba-tiba, ditambah mengalami gejala yang dijabarkan di atas, sebaiknya segera melakukan pemeriksaan.
5. Kelelahan dan sulit tidur
Sebuah studi menemukan, banyak perempuan merasa sangat kelelahan, beberapa hari sebelum mengalami serangan jantung. Selain itu, mereka juga mengalami gangguan tidur.
Jika ciri-ciri tersebut Anda alami, jangan abaikan. Segera periksakan diri Anda ke dokter. Deteksi awal penyakit jantung dapat menyelamatkan nyawa Anda. (red)
Sumber : metrotvnews.com
Berita lainnya
Trump Buka Opsi Beri Uang Warga Greenland agar Lepas dari Denmark
Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump disebut tengah mempertimbangkan opsi pemberian uang tunai kepada warga Greenland sebagai upaya mendorong wilayah tersebut melepaskan diri dari Denmark dan bergabung dengan Amerika Serikat.…
Perkuat Komitmen Kinerja, Lapas Kalianda Teken Perjanjian Kinerja 2026 dan Paparkan Capaian 2025
Kalianda – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Kalianda melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2026 yang dirangkaikan dengan pemaparan capaian kinerja Tahun 2025, Jumat (9/1). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya…
Penuh Empati, Bupati Egi Kunjungi SLB Negeri Sidomulyo Bersama Ketiga Putrinya
LAMSEL, Sidomulyo – Suasana hangat dan penuh keakraban menyelimuti Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Sidomulyo, Desa Budidaya, Kecamatan Sidomulyo, Jumat (9/1/2026). Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, hadir langsung menyapa…
Wagub Jihan Nurlela Beri Penghargaan kepada Kwarda Pramuka Lampung atas Kepedulian dan Komitmen Membantu Korban Banjir Sumatera
LAMPUNG — Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela, yang juga Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Lampung, memberikan penghargaan kepada pihak-pihak yang berkontribusi dalam penggalangan Bumbung Kemanusiaan bagi masyarakat terdampak bencana…
Ketua DPRD Pesibar Laporkan Dugaan Pemalsuan Tanda Tangan Undangan Pertama di Pelantikan PAW
PESIBAR – Mohammad Emir Lil Ardi selaku Ketua DPRD Kabupaten Pesisir Barat resmi melaporkan dugaan pemalsuan tanda tangan dalam surat undangan (Pertama) pelantikan PAW Anggota DPRD ke Polres Pesisir Barat…
Subhan Kembali Pimpin DPD II Partai Golkar Kota Metro Periode 2026 – 2031
METRO | Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kota Metro resmi menggelar Musyawarah Daerah (Musda) VI untuk masa bakti 2026–2031. Perhelatan yang berlangsung di Gedung Sesat Agung Bumi Sai…
Lakukan Sidak, Wabup Lambar Mad Hasnurin Temukan Sejumlah ASN Tak Masuk Kerja
Hari ketiga Wakil Bupati Lampung Barat, Drs. Mad Hasnurin melakukan Inspeksi Mendadak (SIDAK) pada Perangkat Daerah, menemukan sejumlah pegawai Aparatur Sipil Negera (ASN) tidak masuk kerja tanpa keterangan, Kamis 08…
Temui Siswa Krida Nusantara, Wagub Lampung Tekankan Disiplin, Nasionalisme, dan Melek Teknologi
LAMPUNG – Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela, menerima audiensi dari para siswa Sekolah Menengah Atas Terpadu (SMAT) Krida Nusantara asal pengiriman Provinsi Lampung, bertempat di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur…
Budi Dharmawan Resmi Dilantik sebagai Ketua Pengprov ORADO Lampung
Jakarta – Budi Dharmawan resmi dilantik sebagai Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Federasi Olahraga Domino Nasional (ORADO) Lampung. Pelantikan berlangsung di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Rabu (7/1/2025), dan dilakukan langsung oleh…
International Professors Summit 2026 Resmi Dibuka oleh Rektor Universitas Malahayati
Bandar Lampung — Universitas Malahayati secara resmi menyelenggarakan International Professors Summit 2026 dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-32 Universitas Malahayati. Kegiatan ilmiah berskala internasional ini dilaksanakan pada Rabu, 7 Januari…
Perpustakaan Lampung Barat Terima Hibah 38 Buku Koleksi Pribadi dari Kapolres Lambar : AKBP Rinaldo Aser
Lambar – Perpustakaan Daerah Kabupaten Lampung Barat menerima hibah 38 buku koleksi pribadi Kapolres Lampung Barat AKBP Rinaldo Aser, Selasa (06/01/2026). Diantaranya berjudul Kami Bukan Sarjana Kertas. Serah terima berlangsung…
Menapaki Jejak Transmigrasi, Gubernur Jawa Tengah Silaturahmi Bersama Keluarga Transmigran di Desa Bagelen
Pesawaran – Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, dengan menyapa langsung keluarga besar transmigran di Desa Bagelen, Kecamatan Gedong Tataan, Rabu (7/1/2026). Kunjungan…