
Sehat | Pernahkah Anda mendapati bahwa lidah Anda ditutupi oleh lapisan putih di atasnya? Lapisan putih ini terjadi karena Anda kurang maksimal dalam membersihkan mulut dan gigi. Jika dibiarkan, lapisan ini bisa menurunkan fungsi indera perasa Anda untuk merasakan suatu makanan.
Selain membersihkan dengan pembersih lidah, berikut adalah contoh beberapa makanan yang bisa digunakan untuk membersihkan lidah seperti dilansir dari healthmeup.com.
Susu
Tidak banyak yang tahu bahwa minum susu mampu membersihkan lidah Anda dari kandungan lemak yang tinggi. Selain itu asam lemak dalam susu mampu menetralisir keadaan mulut Anda karena makan pedas.
Biskuit
Biskuit yang terbuat dari tepung sangat efektif untuk membersihkan lidah Anda. Makan biskuit juga mampu untuk menyingkirkan semua rasa di lidah.
Roti dan air
Kombinasi dari roti dan air adalah pembersih lidah yang sempurna. Roti dapat menyerap lemak di lidah dan air akan membilasnya.
Seledri
Sayuran juga mampu membersihkan lidah Anda. Salah satunya adalah seledri. Bahkan mengunyah seledri sangat direkomendasikan untuk mencegah halitosis atau bakteri yang menempel pada lidah.
Apel
Tidak hanya baik untuk menghilangkan karang gigi, apel juga mampu membersihkan lidah Anda dari lapisan putih di atasnya. Sebab ketika Anda mengunyah apel, maka akan terjadi produksi air ludah berlebih yang bermanfaat untuk membersihkan mulut.
Air lemon
Campuran air hangat dan tetesan lemon bisa digunakan untuk membersihkan lapisan putih di lidah. Selain lemon, air jeruk nipis juga memiliki manfaat yang sama. Itulah sebabnya restoran terkadang menyediakan air putih yang dicampur dengan irisan lemon.
Teh hijau
Minum teh hijau juga mampu membersihkan lidah Anda secara alami. Sebaiknya jangan minum teh yang terlalu panas dan tambahkan hanya sedikit pemanis.
Selain mampu menurunkan fungsi indera perasa, lapisan putih yang tidak dibersihkan juga berpotensi menimbulkan penyakit berbahaya bahkan hingga memicu kanker lidah. Oleh karena itu cobalah untuk membersihkannya dengan makanan sehat di atas. | merdekacom
Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi | Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial | Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka | Lalu Lintas | Bola | Sport
| Berita Pilihan
Pastikan Ibadah Malam Imlek 2574/2023 Aman dan Lancar, Kasiintel Kasrem 043/Gatam Kunjungi Vihara di Balam
LAMPUNG7COM | Mewakili Komandan Korem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy, S.I.P, Kasiintel Kasrem 043/Gatam Kolonel Inf Roy Hansen J Sinaga S.sos, mengunjungi Vihara Thay Hian Bio dan Vihara Amurwa Bhumi…
Hasil Liga Inggris: VAR Selamatkan MU dari Kekalahan Lawan Everton
LAMPUNG7COM | Laga seru antara Manchester United (MU) vs Everton dalam lanjutan Liga Inggris 2021/22, Sabtu (2/10), berakhir dengan skor imbang 1-1. The Red Devils hampir saja kalah dan menanggung malu…
Pilkada Lampung Selatan Berjalan Aman dan Damai, Kadis Kominfo Anasrullah Sampaikan Terima Kasih ke Masyarakat
Kalianda – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Lampung Selatan, Anasrullah menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran KPU, Bawaslu, TNI-Polri dan seluruh pihak yang telah bekerja keras sehingga pelaksanaan…
GOW Bersama IKWI Kota Metro Kolaborasi Atasi Masalah Penuntasan Stunting
LAMPUNG7COM – Metro | Gabungan organisasi wanita (GOW) bersama Ikatan keluarga wartawan Indonesia (IKWI) Kota Metro menggelar ngenah posyandu, di RT.9 RW.3 Jl. Kantil kelurahan Tejosari Metro Timur Kota Metro,…