Inspektorat Periksa Penggunaan Dana Desa TA. 2015 di Padang Cermin

IMG_20160414_100949a

[highlight style=”red”]LAMPUNG7NEWS[/highlight]

Padang Cermin | Inspektorat Pesawaran lakukan pemeriksaan rutin Anggaran Desa Tahun 2015. Di Balai Pertemuan Kecamatan, Kamis (14/4). Hadir saat pemeriksaan ini, Camat Padang Cermin Sukamto SH, Tri Ananto, dan beberapa Staf Inspektorat, serta semua Bendahara Desa.

Kegiatan ini di ikuti oleh 11 Kepala Desa yang ada di Kecamatan Padang Cermin.
Tri Ananto dalam sambutannya, sangat berterima kasih kepada para Kepala Desa, menerima kami dengan senyum. Selain pemeriksaan berkas, juga akan memeriksa pembangunan fisik di lapangan.

“Kami akan lihat lima desa, sebagai sampel dari sebelas desa yang ada. Tapi yang tidak kami periksa, tetap kita periksa laporannya, tapi secara tertulis,” kata Tri Ananto.

Ia juga menambahkan, pihaknya datang hari ini adalah perintah dari Bapak Bupati Pesawaran, H. Dendi Ramadhona K, ST., melalui Inspektorat. Dalam pembinaan ini pihaknya akan melakukan pembinaan atau melihat apakah di Tahun Anggaran 2015 lalu banyak mengalami kesalahan. Maka akan diperbaiki untuk laporan penggunaan anggaran APBDes Tahun 2016.

“Bapak dan ibu Kepala Desa jangan takut dengan APBDes tahun ini yang sangat besar. Yang penting tepat dalam penggunaannya,” tambah Irban 4 ini.

Dalam pemeriksaan ini, pihaknya akan melihat laporan pertanggungjawaban masing-masing desa, apakah semua yang di laporkan.sudah benar. Selain itu ia juga menambahkan, akan memeriksa dan menginventarisir barang-barang milik desa. Serta akan memeriksa apakah kinerja Desa dan Kecamatan dengan stafnya berjalan dengan baik.

Di akhir sambutan, beliau berharap, semua penggunaan anggaran desa harus sesuai dengan RPJMDes yang ada dan sesuai dengan Undang-Undang Desa Nomor: 6 Tahun 2014.

“Saya berharap semua laporan tidak fiktif dan semua transparan,” tandasnya.

Camat Padang Cermin dalam sambutannya, harapkan dalam pemeriksaan rutin ini, akan membuat lebih semangat dalam membangun sesuai dengan harapan Bapak Bupati Pesawaran. Ia juga menambahkan, setelah dilakukan pemeriksaan laporan pertanggungjawaban ini. Maka akan dilakukan juga pemeriksaan pembangunan fisik di lapangan adalah pembangunan jalan gang sepanjang 90 X 1.2 meter, dengan menghabiskan dana sekitar Rp. 90 Juta dan pembangunan drainase sepanjang 140 meter dengan menelan dana desa sekitar Rp. 30 Juta.

Setelah itu tim melanjutkan pemeriksaan di Desa Durian. Saat itu memeriksa pembangunan talud sepanjang 445 meter dengan dana Rp. 186 Juta, dan pembuatan teralis untuk Kantor Desa sebanyak 12 plong dengan menelan dana sekitar Rp. 4,5 Juta.

| Hendri L7.

| Baca Juga

Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi

Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial

Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka

Lalu Lintas | Bola | Sport

 

| Berita Pilihan

Pemerintah Dorong Investasi China Fokus pada Hilirisasi dan Transfer Teknologi

Pemerintah Dorong Investasi China Fokus pada Hilirisasi dan Transfer Teknologi

Shanghai – Pemerintah Indonesia mendorong agar investasi dari China tidak hanya berorientasi pada penambahan modal, tetapi juga diarahkan untuk memperkuat kapasitas industri nasional melalui hilirisasi, transfer teknologi, serta pengembangan sumber daya…

0 comments
Laba Industri Manufaktur China Naik Tertinggi dalam Dua Tahun, Tanda Pemulihan Ekonomi Menguat

Laba Industri Manufaktur China Naik Tertinggi dalam Dua Tahun, Tanda Pemulihan Ekonomi Menguat

Beijing – Sektor industri manufaktur China menunjukkan lonjakan pendapatan terbesar dalam hampir dua tahun terakhir, didorong oleh meningkatnya produksi dan melandainya penurunan harga pabrik. Perbaikan ini terjadi di tengah upaya pemerintah…

0 comments
Trump Peringatkan Israel: Jangan Coba-Coba Caplok Tepi Barat

Trump Peringatkan Israel: Jangan Coba-Coba Caplok Tepi Barat

Washington – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memperingatkan Israel agar tidak melakukan pencaplokan penuh terhadap wilayah Tepi Barat. Peringatan itu ia sampaikan dalam wawancara eksklusif dengan Time Magazine yang…

0 comments

Aksi Pencurian Spektakuler di Museum Louvre, Delapan Perhiasan Bersejarah Dicuri dalam Waktu 7 Menit

Paris — Aksi pencurian berani terjadi di Museum Louvre, Paris, Prancis. Dalam waktu hanya sekitar tujuh menit, empat orang pelaku berhasil menggondol delapan perhiasan bersejarah tak ternilai dari Galeri Apollo, tempat…

0 comments

Harga Minyak Dunia Naik Tipis, Emas Terkoreksi dari Rekor Tertinggi

New York – Bursa saham Amerika Serikat (AS) atau Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Jumat (17/10) waktu setempat, didorong oleh meredanya kekhawatiran terhadap kondisi bank-bank regional serta sinyal positif dari hubungan…

0 comments

Tulis Komentar Anda