Komunitas Senyum Gandeng Disparekraf dan Bank Lampung Majukan Wilayah Pesisir

 LAMPUNG7NEWS 
TELUK PANDAN | Guna memajukan potensi pariwisata diwilayah pesisir Kabupaten Pesawaran, Komunitas Senyum Lampung dengan menggandeng Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kabupaten Pesawaran dan Bank Lampung KCP Hanura menggelar sosialisasi dengan para pelaku wisata di Desa Batu Menyan, Kecamatan Teluk Pandan, Rabu (31/08).
Kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan di Balai Desa Batu Menyan tersebut dihadiri Ketua Komunitas Senyum Lampung, Ferdinand beserta anggota, Kepala Disparekraf Kabupaten Pesawaran, Jaka Sungkawa, Danposmat Ketapang, Pelda (L) TNI Sumarwan, Kepala Bank Lampung KCP Hanura, Gustian Agung, SE., MM, Kepala Desa Batu Menyan, Jamaludin beserta perangkatnya, serta para pelaku usaha dan wisata, para pemuda dan masyarakat setempat.
Ketua Komunitas Senyum Lampung, Ferdinand, dalam kesempatan tersebut mengajak semua pelaku usaha dan pelaku wisata serta masyarakat yang berada didaerah obyek wisata agar dapat melakukan budaya senyum. Sebab menurutnya, sebuah kawasan wiasata akan menjadi tujuan utama para wisatawan jika masyarakat yang berada disekitar obyek wisata memiliki sikap ramah dan sopan dalam menghadapi dan melayani semua pengunjung yang datang ke salah satu obyek wisata.
“Jika masyarakat disekitar obyek wisata ini ramah dan murah senyum dalam melayani pengunjung, maka obyek wisata ini dapat menjadi kenangan bagi para pengunjung. Sehingga, pengunjung atau wisatawan tertarik untuk datang kembali ke obyek wisata diwilayah kita,” ujarnya.
Sementara, Kepala Disparekraf Kabupaten Pesawaran, Drs. Jaka Sungkawa juga meminta agar masyarakat disekitar obyek wisata dapat memberikan kesan yang positif dan baik kepada setiap pengunjung yang datang. Selain itu, dirinya juga meminta kepada seluruh masyarakat disekitar obyek wisata untuk dapat menjaga kebersihan, baik di sekitar lingkungannya sendiri maupun disekitar daerah obyek wisata.
“Kita harus menciptakan situasi yang nyaman dan aman diwilayah obyek wisata, dan yang terpenting adalah memberikan pelayanan kepada wisatawan dengan ramah dan murah senyum. Namun, belajar budaya senyum itu memang sulit dan membutuhkan waktu yang sangat lama. Dan bagaimanapun, sebagai daerah wisata kita harus dapat menerapkan budaya senyum dan ramah kepada siapa saja yang datang,” jelas Jaka.
Dilain pihak, Kepala Bank Lampung KCP Hanura, Gustian Agung, SE., MM sangat memberikan apresiasi kepada Komunitas Senyum Lampung yang perduli terhadap kemajuan wisata diwilayah pesisir Bumi Andan Jejama ini. Dikatakan Agung, kehadiran Bank Lampung diwilayah pesisir Kabupaten Pesawaran juga dalam upaya untuk memajukan potensi-potensi yang ada diwilayah setempat serta meningkatkan perekonomia masyarakat yang berada diwilayah pesisir Kabupaten Pesawaran.
“Kami hadir disini juga untuk turut serta dalam membangun daerah wisata dan meningkatkan perekonomian masyarakat diwilayah pesisir Kabupaten Pesawaran, ” ujar Kepala Bank Lampung KCP Hanura ini.
Dalam upaya untuk meningkatkan perekonomian masyarakat diwilayah pesisir, kata Agung, pihak Bank Lampung KCP Hanura akan membantu para pelaku wisata diwilayah setempat dalam melakukan pengelolaan pariwisata. Dalam hal ini, Bank Lampung KCP Hanura akan memberikan pinjaman kepada para pelaku wisata yang memerlukan kelengakapan fasilitas dalam pengelolaan pariwisata diwilayah setempat.
“Para pelaku usaha dan pelaku wisata dapat mengajukan pinjaman di Bank Lampung, dengan catatan ada wadahnya atau untuk kelompok, dan bisa juga untuk perseorangan. Kehadiran kami (Bank Lampung) disini juga dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat diwilayah pesisir.,” terangnya.
Lebih lanjut Agung menyampaikan, dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat diwilayah pesisir, pihak Bank Lampung KCP Hanura juga akan berupaya untuk mendorong terciptanya Badan Usaha Milik Desa (BUM-Des) dan kelompok-kelompok usaha yang nantinya dapat diberikan pinjaman kredit Multi Guna yang dapat digunakan oleh para pelaku usaha, seperti pelaku wisata, para pedagang, pengrajin dan lainnya.
“Hal ini merupakan bentuk sinergitas kami terhadap pemerintah Kabupaten Pesawaran, juga dalam upaya mensukseskan program Bupati Pesawaran, Dendi Ramadhona dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Pesawaran,” pungkasnya.
C00269663

Pengembalian Temuan BPK Pada Satuan Polisi Pamong Praja Kota Metro Masih Jauh Dari Harapan

Metro | Inspektorat Kota Metro mengungkapkan bahwa pengembalian temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terkait Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Metro masih jauh dari harapan. Hingga saat ini, baru…

0 comments

Bambang : Pemerintahan yang Akuntabel, Transparan, Partisipatif, Responsif Terhadap Kebutuhan Masyarakat

Metro | Walikota Metro Bambang Iman Santoso, melaksanakan monitoring penyelenggaraan pemerintahan umum di Kecamatan Metro Pusat, berlangsung di Aula Kelurahan Hadimulyo Barat, Kamis (02/10/2025). Dalam sambutannya, Walikota menyampaikan apresiasi atas…

0 comments
Gubernur Lampung Lepas Kontingen Korpri Provinsi Lampung Ke Pornas XVII Di Palembang

Gubernur Lampung Lepas Kontingen Korpri Provinsi Lampung Ke Pornas XVII Di Palembang

LAMPUNG – Gubernur Lampung diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Marindo Kurniawan, secara resmi melepas Kontingen Korpri Provinsi Lampung yang akan mengikuti Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVII Korpri Tahun 2025 di…

0 comments

Unila dan Pemkot Bandar Lampung Perkuat Kompetensi ASN Lewat Program Manajemen Talenta

Lampung – Unit Penunjang Akademik (UPA) Pengembangan Karier Dan Kewirausahaan (PKK) Universitas Lampung (Unila) bekerja sama dengan Pemerintah Kota Bandar Lampung, menggelar kegiatan Manajemen Talenta di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bandar…

0 comments
Pemprov Lampung Siap Cetak Sejarah Melalui Penulisan Mushaf Al-Qur’an Bernuansa Budaya Lampung

Pemprov Lampung Siap Cetak Sejarah Melalui Penulisan Mushaf Al-Qur’an Bernuansa Budaya Lampung

LAMPUNG – Pemerintah Provinsi Lampung mendukung Perkumpulan Kaligrafer Lampung Indonesia (Perkazi) dalam merealisasikan penulisan Mushaf Al-Qur’an bernuansa budaya Lampung bertajuk Mushaf Lampung – Sang Bumi Ruwa Jurai. Dukungan tersebut disampaikan…

0 comments
HUT ke-34 Lampung Barat, Parosil Mabsus Ubah Perayaan Jadi Momentum Spiritual dan Pembangunan Berkah

HUT ke-34 Lampung Barat, Parosil Mabsus Ubah Perayaan Jadi Momentum Spiritual dan Pembangunan Berkah

LAMPUNG BARAT — Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-34 Kabupaten Lampung Barat tahun 2025 menjadi momen berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tidak lagi dipenuhi perlombaan dan hiburan semata, tahun ini peringatan…

0 comments
Kakanwil Kemenag Banten Dampingi Santri ke Ajang MQKN dan MQKI: Teguhkan Tradisi Intelektual Pesantren di Kancah Nasional dan Internasional

Kakanwil Kemenag Banten Dampingi Santri ke Ajang MQKN dan MQKI: Teguhkan Tradisi Intelektual Pesantren di Kancah Nasional dan Internasional

MAKASSAR — Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Banten, Amrullah, menunjukkan komitmen kuat dalam memperkuat tradisi intelektual pesantren dengan mendampingi langsung kafilah Banten pada dua ajang keilmuan bergengsi tingkat…

0 comments

Unila Gelar Semnas Sinapmasagi ke-5 Dorong Inovasi Pendidikan Interdisipliner

Lampung – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) menggelar Seminar Nasional Pembelajaran Matematika, Sains, dan Teknologi (Sinapmasagi) ke-5 pada tahun 2025, Kamis, 2 Oktober 2025. Kegiatan ini…

0 comments
Bupati Egi Kawal Sengketa Lahan Tol: 56 Warga Dusun Buring Akhirnya Dapat Harapan Pembayaran Ganti Rugi

Bupati Egi Kawal Sengketa Lahan Tol: 56 Warga Dusun Buring Akhirnya Dapat Harapan Pembayaran Ganti Rugi

KALIANDA — Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, mengambil langkah tegas dalam menyelesaikan sengketa lahan milik 56 warga Dusun Buring, Desa Sukabaru, Kecamatan Penengahan, yang digunakan untuk pembangunan Jalan Tol…

0 comments
Polres Sekadau Gerebek Tambang Emas Ilegal di Sungai Kapuas, 18 Rakit Ditemukan

Polres Sekadau Gerebek Tambang Emas Ilegal di Sungai Kapuas, 18 Rakit Ditemukan

PONTIANAK — Jajaran Polres Sekadau bertindak cepat menindaklanjuti laporan aktivitas Pertambangan Emas Tanpa Izin (PETI) di wilayah Sungai Kapuas. Polisi langsung melakukan operasi lapangan di Dusun Sungai Putat, Desa Sungai…

0 comments
PT Sempurna Jaya Wayka Mandiri Lampung Klarifikasi: Penarikan Pajero di Mapolda Lampung Sesuai Prosedur, Bukan Aksi Paksa

PT Sempurna Jaya Wayka Mandiri Lampung Klarifikasi: Pengamanan Pajero di Mapolda Lampung Sesuai Prosedur, Bukan Aksi Paksa

LAMPUNG — PT Sempurna Jaya Wayka Mandiri Lampung, perusahaan yang bergerak di bidang jasa penagihan (debt collector), akhirnya angkat bicara terkait pemberitaan yang viral soal dugaan penarikan paksa satu unit…

0 comments
Gubernur Mirza Dukung Penuh Atlet e-Sports Lampung: Bukti Anak Daerah Bisa Taklukkan Dunia

Gubernur Mirza Dukung Penuh Atlet e-Sports Lampung: Bukti Anak Daerah Bisa Taklukkan Dunia

LAMPUNG — Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal menegaskan dukungannya terhadap pengembangan e-Sports di Provinsi Lampung sebagai wadah kreatif generasi muda untuk berprestasi di tingkat nasional hingga internasional. Hal itu disampaikan…

0 comments

Tulis Komentar Anda