Polsek Padang Cermin, Razia Rutin Untuk Menekan Angka Kriminalitas

[espro-slider id=20119]

[highlight style=”red”]LAMPUNG7NEWS[/highlight]

TELUK PANDAN | Untuk menekan angka kriminalitas, jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Padang Cermin menggelar razia kendaraan bermotor, Sabtu (25/06) malam.

Razia rutin Polsek Padang Cermin yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Padang Cermin AKP. Erson Sinaga yang dipusatkan disekitar Rumah Makan Cowboy, Desa Sukajaya Lempasing, Kecamatan Teluk Pandan tersebut dilakukan untuk menekan angka kriminalitas di wilayah setempat.

Pantauan di lapangan, dalam razia tersebut, petugas melakukan pemberhentian setiap pengendara sepeda motor dan mobil dengan simpatik dan petugas meminta agar pengendara memberhentikan kendaraannya. Serta diarahkan menepi di pinggir jalan agar tidak mengganggu penguna jalan yang melintasi lokasi razia. Selanjutnya petugas minta kepada pengendara agar dapat memperlihatkan surat-surat berupa SIM dan STNK.

Kapolsek Padang Cermin AKP. Erson Sinaga mengatakan, razia dilaksanakan untuk menekan tindak kriminalitas di wilayah setempat yakni pencurian kendaraan, jambret, perampokan, narkoba, senjata tajam, senjata api dan lainnya. Selain itu, agar para pengendara benar-benar mematuhi peraturan lalu lintas.

“Diminta setiap pengemudi membawa SIM dan STNK dan memakai helm bagi pengendara sepeda motor. Tujuannya agar pengendara mematuhi peraturan lalu lintas,” ujar AKP Erson Sinaga.

Selain untuk menekan aksi kejahatan dan kriminalitas, lanjut Kapolsek, razia terhadap kendaraan bermotor ini juga dilakukan untuk meningkatkan rasa disiplin bagi para pengendara agar mematuhi aturan dalam berlalu-lintas.

“Razia ini juga untuk mengantisipasi pelanggaran lalu lintas yang marak terjadi, dan razia rutin ini untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas tersebut,” tegasnya.

Kapolsek berharap, mudah-mudahan masyarakat bisa lebih taat terhadap aturan, tertib berlalu lintas sehingga dapat juga mengurangi angka kecelakaan lalu-lintas.

“Kami juga berharap, dengan pelaksanaan razia rutin di wilayah ini dapat lebih menekan aksi kejahatan dan kriminalitas,” tandasnya.

| Hendri L7news.

Baca Berita Lainnya:

Ibu Maidawati Retnoningsih Samsudin Pimpin Rapat Persiapan Peringatan Hari Ibu ke-96 Provinsi Lampung Tahun 2024

BANDAR LAMPUNG – Pj. Ketua TP-PKK Provinsi Lampung Ibu Maidawati Retnoningsih Samsudin memimpin rapat persiapan Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-96 Provinsi Lampung Tahun 2024 di Ruang Abung Balai Keratun, Komplek …

0 comments
Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana Bersama Delegasi Pemkot Balam Menghadiri Gala Dinner Rakernas XVI Apkesi 2023

Walikota Bandar Lampung, Eva Dwiana Bersama Delegasi Pemkot Balam Menghadiri Gala Dinner Rakernas XVI Apkesi 2023

MAKASAR – Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana bersama delegasi Pemkot Bandar Lampung menghadiri acara gala dinner Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVI APEKSI 2023. Acara Gala Diner Rakernas XVI Apeksi…

0 comments

Pemberian Penghargaan Anggota Persit Yang Berprestasi, Warnai Puncak HUT Persit KCK Ke 76 Tahun 2022

LAMPUNG7COM | Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXII Kodim 0808/Blitar, menggelar puncak HUT Persit Kartika Chandra Kirana Ke 76 Tahun 2022, bertempat di Gedung Disparbudpora Kab.Blitar, Jl.Ahmad Yani Kota Blitar,…

0 comments

Pj. Gubernur Didampingi Ibu Maidawati Tutup Acara Program Pendidikan Kecakapan Wirausaha Tahun 2024

BANDAR LAMPUNG – Pj. Gubernur Provinsi Lampung Samsudin didampingi Pj. Ketua Dekranasda Provinsi Lampung Ibu Maidawati Retnoningsih Samsudin dan Kepala Dinas Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif Provinsi Lampung menutup acara  Program…

0 comments
IMG 20230220 WA0019

Satreskrim Polres Serang Tangkap Oknum Pimpinan Ponpes Pelaku Pencabulan

LAMPUNG7COM – Serang | Dilaporkan telah melakukan pencabulan terhadap anak didiknya yang masih dibawah umur, MJ (60) oknum pimpinan pondok pesantren (ponpes) di Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang diamankan petugas Satreskrim…

0 comments

Sukses Lakukan Pembinaan Teritorial Korem 043/Garuda Hitam Terima Penghargaan PWDPI Award 2023

  banyuwulu.com – Lampung (15/3/2023) – Mewakili Komandan Korem 043/Gatam, Kapenrem 043/Gatam Mayor Cpm (K) Eva Yuniar Kamal, S.E, menerima penghargaan sebagai Tokoh pemimpin terbaik Nasional dalam pertahankan keamanan wilayah…

0 comments

Tulis Komentar Anda