Yonif-9.Marinir Sambut Atlet Karateka dan 43 Prajurit Naik Pangkat

[highlight style=”red”]LAMPUNG7NEWS[/highlight]

Teluk Pandan | Batalyon Infanteri-9 Marinir menggelar upacara kenaikan pangkat Perwira, Bintara dan Tamtama serta penyambutan dan penyerahan piagam penghargaan kepada Tim Karateka Yonif-9 Marinir yang turut bertanding dalam ajang Danpasmar 1 Cup TA. 2016 di lapangan apel Mako Yonif-9 Marinir, di Desa Batu Menyan, Kecamatan Teluk Pandan, Pesawaran, Kamis (14/04).

Upacara kenaikan pangkat serta penyambutan tim karateka yang diadakan di Markas Petarung Pantang Mundur Beruang Hitam tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri-9 Marinir, Letkol (Mar) Datuk Sinaga. Acara diawali dengan upacara penyambutan dan penyerahan piagam penghargaan Danpasmar 1 Cup TA.2016 kepada 3 orang prajurit Yonif-9 Marinir yang berhasil meraih juara 2 dengan medali perak pada kelas komite beregu dan juara 3 dengan medali perunggu dalam komite perorangan kelas 67 kg, yang masing-masing atas nama Serka (Mar) Charles pada kelas 75 kg, Praka (Mar) Heri dan Serda (Mar) Ginanjar pada kelas 84 dalam kejuaraan Danpasmar 1 Cup TA.2016 di Surabaya.

Acara kemudian dilanjutkan dengan upacara kenaikan pangkat 43 Prajurit Yonif-9 Marinir yang terdiri dari 3 Perwira, 9 Bintara dan 31 Tamtama, dengan melakukan penyematan pangkat baru oleh istri masing-masing anggota serta penyiraman air bunga oleh Danyonif-9 Marinir kepada 43 prajurit yang naik pangkat satu tingkat lebih tinggi.

Danyonif-9 Marinir, Letkol (Mar) Datuk Sinaga dalam amanatnya menyampaikan rasa bangga dan terimakasih kepada ketiga Fighter yonif-9 Marinir yang telah menyumbangkan kemenangan dalam perlombaan Danpasmar 1 Cup TA.2016, serta menyampaikan ucapan selamat kepada 43 prajurit yang melaksanakan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.

“Kenaikan pangkat ini merupakan suatu amanah, yang serta merta menuntut tanggungjawab yang lebih baik dan lebih tinggi. Oleh karena itu, amanah ini harus benar-benar dipertanggungjawabkan dengan jalan berprestasi dan tidak adanya pelanggaran didalam kedinasan,” ujarnya.

Dikatakatan Datuk, bahwa tradisi syukuran kenaikan pangkat tersebut merupakan salah satu tradisi baik dan harus terus dilaksanakan ketika prajurit Yonif-9 Marinir ada yang melaksanakan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.

“Saya ucapkan selamat kepada prajurit Yonif-9 Marinir yang naik pangkat satu tingkat lebih tinggi, dan amanah ini harus benar-benar dijaga,” ujar Danyon ini.

Acara di akhiri dengan sesi foto bersama prajurit yang melaksanakan kenaikan pangkat bersama istrinya, yang kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah serta pemotongan tumpeng oleh Danyonif-9 Marinir yang diserahkan kepada perwakilan dari prajurit yang naik pangkat, yakni Kapten Mar Wachid Purwadi dan Praka Mar Andi Satria.

| Hendri L7.

| Baca Juga

Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi

Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial

Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka

Lalu Lintas | Bola | Sport

 

| Berita Pilihan

Pemerintah Dorong Investasi China Fokus pada Hilirisasi dan Transfer Teknologi

Pemerintah Dorong Investasi China Fokus pada Hilirisasi dan Transfer Teknologi

Shanghai – Pemerintah Indonesia mendorong agar investasi dari China tidak hanya berorientasi pada penambahan modal, tetapi juga diarahkan untuk memperkuat kapasitas industri nasional melalui hilirisasi, transfer teknologi, serta pengembangan sumber daya…

0 comments
Laba Industri Manufaktur China Naik Tertinggi dalam Dua Tahun, Tanda Pemulihan Ekonomi Menguat

Laba Industri Manufaktur China Naik Tertinggi dalam Dua Tahun, Tanda Pemulihan Ekonomi Menguat

Beijing – Sektor industri manufaktur China menunjukkan lonjakan pendapatan terbesar dalam hampir dua tahun terakhir, didorong oleh meningkatnya produksi dan melandainya penurunan harga pabrik. Perbaikan ini terjadi di tengah upaya pemerintah…

0 comments
Trump Peringatkan Israel: Jangan Coba-Coba Caplok Tepi Barat

Trump Peringatkan Israel: Jangan Coba-Coba Caplok Tepi Barat

Washington – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memperingatkan Israel agar tidak melakukan pencaplokan penuh terhadap wilayah Tepi Barat. Peringatan itu ia sampaikan dalam wawancara eksklusif dengan Time Magazine yang…

0 comments

Aksi Pencurian Spektakuler di Museum Louvre, Delapan Perhiasan Bersejarah Dicuri dalam Waktu 7 Menit

Paris — Aksi pencurian berani terjadi di Museum Louvre, Paris, Prancis. Dalam waktu hanya sekitar tujuh menit, empat orang pelaku berhasil menggondol delapan perhiasan bersejarah tak ternilai dari Galeri Apollo, tempat…

0 comments

Harga Minyak Dunia Naik Tipis, Emas Terkoreksi dari Rekor Tertinggi

New York – Bursa saham Amerika Serikat (AS) atau Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Jumat (17/10) waktu setempat, didorong oleh meredanya kekhawatiran terhadap kondisi bank-bank regional serta sinyal positif dari hubungan…

0 comments

Tulis Komentar Anda