Bandar Lampung – Semangat kompetisi dan kolaborasi mewarnai gelaran Xaverius Day 2025 yang diselenggarakan oleh SMP Xaverius 2 Bandar Lampung, Rabu (1/10/2025). Bertempat di halaman sekolah Jalan Cendana No. 31, Kecamatan Enggal, kegiatan ini menjadi ajang tahunan untuk menggali potensi dan kreativitas siswa dari berbagai sekolah dasar se-Lampung.
Selama tiga hari pelaksanaan, sebanyak 49 peserta dari sekolah dasar se-Lampung berkompetisi dalam 17 cabang lomba — mencakup bidang akademik dan non-akademik. Tak hanya menjadi ajang adu kemampuan, kegiatan ini juga menjadi wadah membangun sportivitas dan mempererat silaturahmi antarsekolah.
Acara dibuka secara resmi oleh Kepala SMP Xaverius 2 Bandar Lampung, Sisilia Surasi A.S.Si., M.Fsgm., yang dalam sambutannya mengapresiasi antusiasme peserta dan dukungan berbagai pihak.
“Berani mengikuti kompetisi adalah kemenangan tersendiri. Lewat acara ini, kita tidak hanya berkompetisi, tetapi juga bersilaturahmi dan menunjukkan potensi terbaik,” ujar Sisilia.
Sementara itu, Ketua Yayasan Xaverius Tanjung Karang, Romo Andreas Sutrisno, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen yayasan dalam menghadirkan pendidikan yang holistik dan bermakna.
“Dengan tema Brilliant Investment, Strong Invention — gemilang dalam prestasi, tangguh dalam kemandirian — kami berharap ajang ini mampu menumbuhkan karakter unggul dan semangat berinovasi di kalangan siswa,” jelasnya.
Koordinator acara, Vinsen, menambahkan bahwa Xaverius Day bukan sekadar kompetisi, melainkan momentum menanamkan nilai-nilai solidaritas, sportivitas, dan karakter unggul bagi generasi muda.
Apresiasi juga datang dari perwakilan orang tua siswa, Viktoria Sahuburua, yang menilai kegiatan ini sangat positif.
“Melalui lomba-lomba seperti ini, anak-anak belajar arti kerja sama, sportivitas, serta menghargai usaha mereka sendiri,” ujarnya.
Selain berbagai perlombaan, Xaverius Day 2025 juga dimeriahkan dengan pameran karya dan potensi siswa kelas 7, 8, dan 9, yang menampilkan inovasi serta kreativitas pelajar SMP Xaverius 2.
Dengan dukungan penuh dari alumni, sponsor, dan orang tua murid, kegiatan ini diharapkan menjadi wadah positif bagi peserta untuk berkembang dan menginspirasi sekolah lain di Provinsi Lampung.
“Kami ingin anak-anak tidak hanya berprestasi di atas kertas, tapi juga tumbuh menjadi pribadi yang mandiri dan berkarakter,” tutup Sisilia.