Warga Tetap Ingin Kepolisian Tindak Dugaan Pemalsuan Ini

[espro-slider id=17307]

[highlight style=”red”]LAMPUNG7NEWS[/highlight]

Lampung Timur | Dugaan pupuk urea subsidi palsu atau oplosan yang beberapa waktu lalu ditemukan di Desa Lehan, Kecamatan Bumi Agung, Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) dibantah pihak PT. Pusri Pemasaran Wilayah Provinsi Lampung saat tinjau ke lokasi, 6/5.

Terkait: Warga Lehan Temukan Pupuk Palsu

Hal ini dikatakan Asmawan selaku Pimpinan PT. Pusri Pemasaran Wilayah Lampung, kemarin, melalui telepon selulernya. Asmawan membantah apabila pupuk urea subsidi yang di temukan di gudang milik Timbul, pengecer wilayah Desa Lehan, Kecamatan Bumi Agung sebanyak 25 sak atau lebih dari 1 ton tersebut ‎bukanlah pupuk palsu, melainkan pupuk yang sudah tumpahan, namun di bungkus kembali.
Dengan beredarnya pupuk tumpahan tersebut kepasaran menurut Asmawan‎ adalah mutlak kesalahan pihaknya, selaku pemilik pupuk resmi. Karenanya, Asmawan tegas mengatakan pihaknya bertanggungjawab penuh untuk penggantian pupuk tersebut, sesuai dengan kebutuhan petani.
“‎Pupuk itu murni karena kekeliruan kirim saja, sebab itu pupuk yang sudah tumpahan di bungkus kembali, namun semestinya itu pupuk tumpahan tidak dapat di edarkan, karena lalai, makanya ada ditemukan pupuk itu. Saya sudah cek laboratorium, tidak ada itu pupuk palsu, murni itu pupuknya asli, kita jamin,” kata Asmawan.
Sementara Mudabar Ketua LSM Berkitab Lamtim ‎tetap dengan dugaan sementara yang menyatakan pupuk tersebut adalah palsu dan juga peredaran dilakukan secara sengaja, hal itu dibuktikan dengan temuan timnya di Desa Lehan dari total 8 ton pupuk urea terdapat lebih dari 1 ton berwarna gelap, dengan karung tanpa nomor identitas atau registrasi pengaduan.
“Bisa kita liat dari jumlah 8 ton lebih dari 1 ton terdapat pupuk yang kita duga palsu, jadi menurut saya adanya pernyataan dari pihak PT Pusri bahwa itu kesalahan atas kelalaian karyawan dengan mengedarkan pupuk tumpahan‎ tersebut ke distributor adalah tidak sesuai logika, itu hanya alibi dari PT. Pusri,” kata Mudabar.
Karenanya Berkitab meminta kepada pihak Kepolisian Resort ‎(Polres) Lamtim dapat menindaklanjuti adanya dugaan pupuk palsu yang beredar di Kabupaten itu, karena pupuk tersebut sangat merugikan masyarakat petani.

| Baca Juga

Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi

Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial

Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka

Lalu Lintas | Bola | Sport

| Berita Pilihan

RSUD Abdul Moeloek Tegaskan Zero Tolerance Pungli, Seluruh Hospitalia Akan Teken Fakta Integritas

RSUD Abdul Moeloek Tegaskan Zero Tolerance Pungli, Seluruh Hospitalia Akan Teken Fakta Integritas

LAMPUNG – RSUD Dr. H. Abdul Moeloek (RSUDAM) Lampung menegaskan sikap tegas dalam menyikapi kasus dugaan pungutan liar (pungli) yang dilakukan salah satu oknum dokter di rumah sakit tersebut. Direktur…

0 comments

Ketua DPRD Lampung Hadiri Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

LAMPUNG7COM | Ketua DPRD Lampung hadiri Sosialisasi Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan yang digelar di Kelurahan Suka Jawa, Lampung Tengah, Sabtu (19/02) Mingrum Gumay SH., MH mengungkapkan, kegiatan ini…

0 comments
Ketua DPRD Lamsel, Hendri Rosyadi: Media Mempunyai Peran Penting dalam Pelaksanaan dan Keberhasilan DPRD

Ketua DPRD Lamsel, Hendri Rosyadi: Media Mempunyai Peran Penting dalam Pelaksanaan dan Keberhasilan DPRD

LAMPUNG SELATAN — Media mempunyai peran yang sangat penting dalam segala kegiatan yang dilaksanakan DPRD. Bisa diibaratkan sebagai penyambung informasi dari DPRD ke masyarakat. Hal tersebut disampaikan Ketua DPRD Lampung…

0 comments
Anggota DPRD Lampung Hadiri Peresmian Gedung Perpustakaan Provinsi Lampung

Anggota DPRD Lampung Hadiri Peresmian Gedung Perpustakaan Provinsi Lampung

LAMPUNG – Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meresmikan Gedung Perpustakaan Provinsi Lampung sekaligus membuka Festival Literasi Tahun 2024 Gedung Perpustakaan Provinsi Lampung, Kamis (2/5/2024). Gedung Perpustakaan atau Dinas Perpustakaan dan Kearsipan…

0 comments

Ketua Perkumpulan Petani Pemakai Air Hadiri Pelatihan Teknis P3A Provinsi Lampung

LAMPUNG7COM | Ketua Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) hadiri pelatihan teknis P3A Provinsi Lampung yang diselenggarakan 2 (dua) hari, 26-27 September yang dilaksanakan di Hotel BBC Bandar Jaya, Lampung Tengah.…

0 comments
Viral Kotak Suara Sudah Diisi di TPS Sumsel, Bawaslu Kroscek

Mingrum Gumay Lakukan Pencoblosan di TPS Sukabumi Bandar Lampung

Lampung7.com, Bandar Lampung – Ketua DPRD Provinsi Lampung, Mingrum Gumay, S.H., M.H menyalurkan hak pilih dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024, di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 47, perum Griya Abdi…

0 comments

Tulis Komentar Anda