LAMPUNG SELATAN — Proses Pergantian Antar Waktu (PAW) di tubuh Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Lampung Selatan hingga kini masih menunggu keputusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar.
Hal itu disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Lampung Selatan, Benny Raharjo, saat dikonfirmasi di ruang Wakil Ketua II DPRD setempat, Senin (7/7/2025).
Menurut Benny, pihaknya telah melayangkan surat pengajuan PAW ke Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dan DPP Partai Golkar. Namun hingga saat ini, belum ada tanggapan resmi dari pusat.
“DPD telah melayangkan surat (laporan PAW) ke DPW dan DPP. Dan kita masih menunggu hasil keputusan dari pusat. Jika surat keputusan telah diterima, maka proses PAW bisa langsung kita paripurnakan,” jelas Benny, yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua II DPRD Lampung Selatan.
Meski belum menyebutkan siapa kader yang akan digantikan maupun nama calon pengganti, Benny menegaskan bahwa proses PAW akan dilakukan sesuai mekanisme partai dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.