Metro | Komisi II DPRD Kota Metro menerima kedatangan Warga dari RT. 09 -11, RW. 03, Kelurahan Yosorejo, Kecamatan Metro Timur, yang mengadu karena belum mendapatkan bantuan program pemerintah bagi warga miskin, Kamis (19/5/2016).
Adapun bantuan yang belum diterima warga miskin itu diantaranya meliputi beras miskin (Raskin), Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS), Program Keluarga Harapan (PKH), Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), BLSM, dan lainnya.
“Ada sekitar 15 warga miskin yang tidak memperoleh hak atau bantuan dari pemerintah. Saya sudah ajukan usulan ke Kelurahan namun tidak ada penyelesaian dengan alasan datanya sudah dari pusat,” ujar Mustafa salah satu warga.
Sama halnya Eka Jasitalia warga RT. 11 RW. 3 Yosorejo menyampaikan, dulu ia pernah diminta kelengkapan administrasi seperti KK dan KTP namun juga tidak ada realisasi hingga sekarang.
“Dari sejak tahun 2005 kami tidak memperoleh hak kami sebagai warga miskin dari pemerintah. Kami sudah laporkan ke pamong kelurahan namun tidak ada tindak lanjut,” papar Eka.
Beda lagi yang disampaikan Mustafa Kamal warga RT. 9, RW. 03 ini menuturkan, ada warga yang seharusnya tidak wajib memperoleh hak warga miskin seperti raskin justru hingga kini mereka tetap bisa menikmati. Padahal mereka adalah warga yang berprofesi sebagai PNS, pensiunan PNS dan pensiunan TNI.
“Saya pernah dapat raskin periode tahun 2009 – 2011 (2 tahun) namun setelahnya data nama saya dihilangkan sehingga tidak lagi dapat raskin. Saya sudah menghadap Lurah, namun dia bilang ini pakai data lama. Tapi kenapa kok nama saya bisa hilang,” ujar Mustafa.
Ia lantas berharap, keluhan ini bisa ditanggapi dan ada hasil karena ia dan warga lainnya sangat butuh program bantuan pemerintah itu.
“Jangan sampai justru warga yang baru pindah atau warga mampu yang terima bantuan,” harapnya.
Menanggapi hal ini, Sekretaris Komisi II DPRD Kota Metro Alizar akan segera memanggil dinas dan instansi terkait laporan warga tersebut.
“Saya akan sampaikan kepada Ketua agar segera diproses. Sehingga dilakukan pendataan kembali. Selanjutnya, setelah ini kami segera jadwalkan untuk panggil dinas terkait. Untuk langkah awal akan kami usahakan mereka memperoleh KIS,” pungkas Alizar.
Sementara itu, Risfania Lurah Yosorejo ketika dikonfirmasi Lampung7news via telpon seluler terkait perihal ini, ponsel Ibu Lurah ini sedang tidak aktif.
| Ed. Je | Arif L7news.
Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi | Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial | Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka | Lalu Lintas | Bola | Sport
| Berita Pilihan
Bhabinkamtibmas Desa Pisangsambo Hadir Ditengah Masyarakat
LAMPUNG7COM–Polres Karawang – Polsek Tirtajaya Polres Karawang Polda Bhabinkamtibmas Desa Pisangsambo Aipda Adang Suhaya,S.H hadir ditengah aktivitas masyarakat untuk Silaturahmi kepada Warga Masyarakat Binaanya serta memberikan himbauan Kamtibmas. Rabu (23/2/2023)…
Bakal Calon Ketua PWI Provinsi Lampung, Nizwar Mengunjungi Kantor Tegar TV
LAMPUNG7COM | Bakal Calon Ketua PWI Provinsi Lampung H. Nizwar melanjutkan anjangsana ke perusahaan media pada Kamis, 18 November 2021. Sekretaris PWI Lampung tersebut mengunjungi Kantor Tegar Tv di Jalan…
Seorang Gadis Ditangkap Gara-gara Promosikan Judi Online
Gadis asal Bogor, berinisial S (19 tahun), ditangkap Polresta Bogor Kota gara-gara mempromosikan situs judi online Kerang Slot. S ditangkap di daerah Kedung Jaya, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Kamis…
Antisipasi Bencana Gagal Panen, BMKG Provinsi Lampung Gelar SLI
Metro | Kota Metro menjadi salah satu tempat digelarnya Sekolah Lapang Iklim (SLI) Operasional BMKG Provinsi Lampung, di area persawahan kelompok tani Hadi Makmur 1 di RT 40 RW 15…
