Kapolda Lampung, Jaga Obvitnas Tanggung Jawab Bersama

LAMPUNG7COM | Kapolda Lampung *Irjen Pol Helmy Santika S.H ,S.Ik,M.SI* menerima audiensi PT Pertamina Hulu Energi…

Saat Pemkot Balam Izinkan Angel’s Wing Cafe Buka Kembali, Ini Kata Hendrik Kurniawan

LAMPUNG7COM – Bandar Lampung | Cafe Angel’s Wing yang sebelumnya disegel total oleh Pemkot Bandar Lampung…

Warga Desa Way Huwi Tolak Rencana Pembangunan SPBU di Jalan Terusan Ryacudu

LAMPUNG7COM | Warga Masyarakat dan Pemerintah Desa memprotes dan menolak rencana pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar…

OJK Terbitkan Aturan Pemisahan Unit Usaha Syariah Perusahaan Penjaminan

LAMPUNG7COM | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus memperkuat pengaturan dan pengawasan industri penjaminan dengan mengeluarkan Peraturan…

Apkasi Otonomi Expo 2023, Pemkab Lampung Selatan Menggunakan Produk UMKM Lokal

LAMPUNG7COM | Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) menyelenggarakan Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2023. Kegiatan yang…

Bupati Lampung Selatan Apresiasi Penengahan Fair 2023

LAMPUNG7COM | Event tahunan bertajuk Penengahan Fair 2023 resmi dibuka Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto…

Genjot Pengembangan Bisnis Internet di Lampung, PLN UID Lampung dan PLN Icon Plus Teken Kerjasama Pemasaran

LAMPUNG7COM | PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung dan PT PLN Icon Plus sebagai…

Ini Strategi PLN Tetap Fokus Berikan Pelayanan Terbaik Jelang Idul Adha 1444 H

LAMPUNG7COM | PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung menyiagakan 101 posko dan 1.052 personel…

Sukses Kumpulkan 2,5 Ton Sampah, PLN Ajak Mahasiswa Gelar Aksi Bersih Pantai di Bandar Lampung

LAMPUNG7COM | PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung menggandeng mahasiswa pecinta alam Universitas Darmajaya…

Rumah Singgah Pasien YBM PLN Ringankan 1.093 Mustahik yang Berobat di Bandar Lampung

LAMPUNG7COM | Rumah Singgah Pasien (RSP) Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN Lampung yang diresmikan pada Desember…

Listrik PLN Berselancar Mulus Tanpa Kedip di Gelaran World Surf League Krui Pro 2023

| PT PLN (Persero) sukses pasok listrik andal untuk gelaran liga selancar dunia atau World Surf…

Gubernur Arinal Sambut Baik Pengembangan Ekonomi Kerakyatan Kolaborasi Pemprov Lampung dengan BRI Balam

LAMPUNG7COM | Gubernur Lampung Arinal Djunaidi menyambut baik pengembangan ekonomi kerakyatan kolaborasi Pemprov Lampung dengan BRI…

OJK Provinsi Lampung Dorong Peningkatan Pembiayaan Syariah

LAMPUNG7COM | Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Lampung terus mendukung pengembangan ekonomi dan keuangan syariah,…

Ketua DPRD Lampung Mendukung Upaya Menteri Perdagangan dalam Menekan Biaya Pajak Ekspor

LAMPUNG7COM | Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay SH,. MH mendukung upaya Menteri Perdagangan Zulkfli Hasan (Zulhas)…

KPP Pratama Beri 100 Reward Kepada Instansi Pemerintah, Badan dan Orang Pribadi

LAMPUNG7COM – Jakarta | Kantor Pelayanan Pajak Pratama (KPP Pratama) gelar ‘Tax Gathering 2023’, guna mengapresiasi kepada masyarakat yang lakukan wajib pajak atas pemenuhan kewajiban perpajakan dan peran sertanya dalam pembangunan negara.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala KPP Pratama Jakarta Pasar Rebo, Widi Widodo sampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat yang telah lakukan wajib pajak.

“Saya ucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat yang telah lakukan wajib pajak,” kata Widi, di Balai Prajurit Ardhya Loka Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, KPP Pratama Jakarta Pasar Rebo, Senin, 27 Februari 2023.

Tak hanya itu, Widi mengatakan, berkat masyarakat yang lakukan wajib pajak KPP Pratama Jakarta Pasar Rebo berhasil mendapatkan predikat KPP dengan persentase penerimaan tertinggi se-Indonesia.

“Saya juga mengucapkan terima kasih sekali lagi, berkat dukungan Wajib Pajak, KPP Pratama Jakarta Pasar Rebo meraih predikat KPP dengan presentase target penerimaan tertinggi se-Indonesia pada tahun 2022,” ujarnya.

Selain itu, Widi berharap dengan diselenggarakan kegiatan tersebut dapat menjalin sinergi yang baik dan berkesinambungan.

“Dengan terselenggaranya kegiatan ini, saya berharap akan semakin terjalin sinergi yang baik dan berkesinambungan antara Wajib Pajak dan KPP Pratama Jakarta Pasar Rebo,” harapnya.

Pada giat tersebut, terdapat 100 orang yang menerima penghargaan baik dari Instansi Pemerintah, Badan dan Orang Pribadi.

Beberapa tokoh dan prominent people yang hadir dalam Tax Gathering 2023 diantaranya, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes (Pol) Hengki Haryadi, Kepala Pusat Keuangan TNI Marsekal Muda TNI Danang Hadiwibowo, Ketua Kadin DKI Jakarta Diana Dewi, Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia Said Iqbal, Direktur Utama RSUD Pasar Rebo Isnindyarti, dan lain-lain. | red

Sekdakab Pesawaran: Setiap tahunnya kunjungan wisatawan di Kabupaten Pesawaran meningkat

LAMPUNG7COM | Kabupaten Pesawaran merupakan salah satu tujuan wisata bagi wisatawan baik lokal maupun luar daerah. Setiap tahunnya kunjungan wisatawan di Kabupaten Pesawaran meningkat seiring dengan bertambahnya destinasi wisata, baik wisata alam, bahari, budaya, sejarah maupun kuliner.

Hal tersebut disampaikan Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Kab. Pesawaran, Chabrasman, ST. saat menjadi Pembina pada Upacara mingguan di Lingkungan Pemkab Pesawaran, Senin (27/2/23).

Chabrasman menambah Kabupaten Pesawaran memiliki 18 pantai, 39 pulau dan lebih dari 95 destinasi wisata. Dengan semboyan Bumi Wisata Sejuta Pesona, Pemerintah telah menetapkan 50 Desa Wisata atau One Village One Destination (OVOD).

Oleh karena itu Potensi destinasi wisata tersebut perlu dikembangkan sebagai salah satu sumber pendapatan daerah.

“Pariwisata diharapkan dapat menghasilkan manfaat ekonomi dan meningkatkan pendapatan daerah dengan cara membangun kolaborasi yang efektif antara pemanfaatan sumber daya yang ada, masyarakat dan pemerintah daerah melalui tata kelola destinasi wisata,” katanya.

Mulai tahun 2023, Dinas Pariwisata telah mengupayakan dukungan terhadap pendapatan asli daerah melalui aplikasi SAPDA (Sistem Aplikasi Pariwisata Daerah).

“Aplikasi ini dapat digunakan wisatawan yang berkunjung di destinasi wisata untuk melakukan pembayaran menggunakan metode non tunai seperti gopay, dana, ovo, link aja atau QRIS, yang dapat dilihat secara realtime pada dashboard pariwisata di domain: sapda.pesawarankab.go.id.,” imbuhnya.

Selain itu, Pemerintah Daerah juga telah melakukan perjanjian Kerjasama dengan beberapa desa dalam hal ini untuk kunjungan wisatawan di desa seperti wisata air terjun, mangrove maupun wisata alam lainnya.

Ia mengharapkan dukungan dari berbagai elemen baik pemerintah daerah, provinsi maupun pusat, pihak swasta, masyarakat maupun pengusaha khususnya para pelaku usaha pariwisata untuk mewujudkan optimalisasi pendapatan daerah di Kabupaten Pesawaran.

“Dengan adanya dukungan dari semua pihak, niscaya peningkatan pembangunan di Kabupaten Pesawaran terutama sarana dan prasarana baik akses, infrastruktur, fasiilitas maupun investasi akan dapat terwujud,” pungkasnya. | red

Bupati Dendi: DPC IWAPI agar dapat membuat geliat perekonomian di Bumi Andan Jejama lebih maju

LAMPUNG7COM – Pesawaran | Bupati Pesawaran berharap Dewan Pengurus Cabang Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (DPC IWAPI) setempat dapat membuat dunia usaha dan geliat perekonomian di Bumi Andan Jejama semakin berwarna, lebih maju, serta lebih mensejahterakan masyarakat sekitar.

Hal tersebut dikemukakan Bupati Dendi saat menghadiri Pelantikan dan Pengukuhan DPC IWAPI Kabupaten Pesawaran masa bakti 2023-2028 di aula Pemkab setempat, Senin (27/02/23).

Dendi mengatakan, era otonomi daerah saat ini menuntut adanya beragam potensi ekonomi yang harus terus digarap dan dikembangkan, sehingga para pengusaha muda di daerah harus bisa mengambil peran untuk menggarap potensi ekonomi tersebut.

“Begitu pula dalam menanggulangi adanya ancaman bertambah angka pengangguran di daerah, maka dari pada itu para pengusaha diharapkan nantinya bisa menciptakan lapangan pekerjaan baru, karena di pundak pengusahalah wajah ekonomi daerah di masa depan akan ditentukan,” ujarnya.

Menurutnya, sebagai wadah penyaluran aspirasi pengusaha Wanita Indonesia, IWAPI hendaknya bisa tampil sebagai dinamisator perekonomian daerah, serta dapat berperan aktif dalam mendinamisasikan perekonomian daerah.

“Karenanya, saya percaya bahwa para pengusaha yang tergabung dalam IWAPI, tentunya merupakan para pengusaha yang benar-benar memiliki komitmen kuat untuk memajukan dunia usaha dan geliat perekonomian di daerah ini,” imbuhnya.

Oleh sebab itu, dirinya berharap, IWAPI mampu mengembangkan jiwa entrepreneurship di tengah masyarakat, menjalin kemitraan yang baik dengan pemerintah, swasta, maupun masyarakat, agar siklus perekonomian maupun kehidupan sosial, politik, dan budaya dapat berjalan secara seimbang.

“Sehingga kedepannya dunia usaha dan geliat perekonomian di Kabupaten Pesawaran ini akan semakin berwarna, lebih maju, serta dapat lebih mensejahterakan masyarakat Bumi Andan Jejama,” harapnya.

Sementara itu, Ketua Terpilih DPC IWAPI Pesawaran, Susilawati Lukito menuturkan, dalam kegiatan saat ini, terdapat sebanyak 66 Pengurus dan anggota yang dilantik.

“Oleh karena itu, saya berharap Pemerintah Kabupaten Pesawaran nantinya tetap dapat membantu dan membimbing kami dalam melaksanakan semua program kerja yang akan kami lakukan,” tutur Susilawati. | red

PLN Dukung BUMN Kembangkan Potensi UMK Lewat Jalan Sehat

LAMPUNG7COM | Melalui acara Jalan Sehat Bersama BUMN, PT PLN (Persero) berkolaborasi dengan BUMN lainnya terus mendukung upaya BUMN untuk mempromosikan dan mengembangkan para pelaku usaha mikro kecil (UMK). Acara yang digelar dalam rangka ulang tahun ke-25 tahun Kementerian BUMN itu, selain melibatkan unsur pemerintah daerah, masyarakat juga mengikutsertakan para pelaku UMK untuk mempromosikan produknya kepada masyarakat sekitar.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Lampung, I Gede Agung Sindu Putra mengatakan, Jalan Sehat Bersama BUMN yang digelar dalam rangka memeriahkan HUT ke-25 Kementerian BUMN, selain untuk memperkenalkan BUMN kepada masyarakat lebih dekat, juga menjadi ajang untuk memperkenalkan program BUMN yang konsisten mengembangkan Usaha Mikro Kecil (UMK).

“Kami melibatkan puluhan pelaku UMK dalam acara Jalan Sehat Bersama BUMN ini. Tentunya kami mendukung penuh program-program pengembangan UMK yang tentunya sejalan dengan visi PLN yaitu menjadi pendorong kegiatan ekonomi dan meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat,” ujar Sindu.

Sindu menambahkan, dalam gelaran jalan sehat itu juga digelar bazar UMK untuk memberikan kesempatan kepada para pelaku usaha binaan BUMN membuka booth produknya. Beberapa di antaranya juga UMK berasal dari binaan PLN.

“Tentunya melalui kegiatan ini, kami berharap hadirnya BUMN dapat langsung memberikan manfaatnya bagi masyarakat Indonesia,” tambahnya.

Acara Jalan Sehat Bersama BUMN tersebut diselenggarakan secara serentak di 15 kota/kabupaten se Provinsi Lampung pada hari Minggu, 26 Februari 2023. Empat kabupaten diantaranya PT PLN (Persero) sebagai penyelenggara dengan berkolaborasi bersama BUMN lain seperti PT Indonesia Financial Group (IFG), Asuransi Jasindo, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), PT Hutama Karya (Persero), PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero)/ID Food dan PT Surveyor Indonesia.

Empat Kabupaten tersebut antara lain Kabupaten Lampung Selatan, Kabupaten Pesawaran, Kabupaten Lampung Utara dan Kabupaten Tulang Bawang Barat.

“Antusiasme masyarakat cukup tinggi, dihadiri oleh sekitar 2000 peserta di setiap Kabupaten membuat HUT ke 25 Kementerian BUMN menjadi lebih meriah. Kegiatan ini menjadi ajang BUMN untuk lebih dekat dengan masyarakat,” ujarnya.

Sementara, Suyanto selaku Branch Manager PT PPI Cabang Lampung member of ID Food mengatakan bahwa diusianya yang ke-25 tahun, BUMN tidak menjadi lebih tua, tetapi menjadi baru. Dia berharap BUMN menjadi lebih dekat di hati rakyat Indonesia.

“Selamat ulang tahun BUMN, usia ke-25 tahun membuat BUMN tidak menjadi lebih tua, tetapi menjadi baru. Dengan semangat baru yang lebih membara, tekad baru yang lebih kuat dan inovasi baru siap membangun Indonesia untuk masyarakat yang lebih sehat dan sejahtera,” ujarnya.

Selain itu, General Manager PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Bakauheni, Captain Rudi Sunarko menuturkan Kegiatan jalan sehat BUMN ini merupakan wujud sinergi dan kolaborasi antar instansi BUMN bersama masyarakat, dengan tujuan menciptakan masyarakat yang sehat dan kuat bersama BUMN hadir untuk negeri.

“Harapannya kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan serentak di berbagai daerah dapat memberikan inspirasi dan semangat untuk indonesia yang sehat, kuat dan maju guna membangun negeri yang kita cintai,” pungkasnya. | Red.

Hadapi Cuaca Ekstrem, Begini Kiat PLN untuk Keamanan Penggunaan Listrik

LAMPUNG7COM | Cuaca ekstrem yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia, menurut perkiraan BMKG masih akan berlangsung hingga 28 Februari mendatang. PT PLN (Persero) mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, khususnya instalasi kelistrikan rumah tangga pada saat hujan lebat yang disertai angin maupun banjir.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan dari segi keamanan kelistrikan ia juga telah menginstruksikan seluruh jajarannya untuk bersiaga penuh membantu masyarakat dalam mengamankan jaringan kelistrikan.

“Menindaklanjuti prediksi BMKG terkait adanya peningkatan cuaca ekstrem, seluruh unit-unit PLN bersiaga untuk mengamankan sistem kelistrikan, baik pembangkit, transmisi, distribusi bahkan sampai sisi pelanggan,” ujar Darmawan, Sabtu (25/2/2023).

Darmawan memastikan petugas PLN di setiap unit berpatroli di wilayah terdampak cuaca ekstrem ataupun siaga bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan kelistrikan, guna menjaga serta melakukan pengamanan suplai listrik.

PLN juga menyiagakan perlengkapan pendukung kelistrikan untuk membantu masyarakat memulihkan jaringan listrik jika terjadi banjir, pohon tumbang maupun pengamanan jaringan lainnya.

“Petugas PLN terus bersiaga untuk memantau kondisi wilayah selama cuaca ekstrem guna melakukan pemulihan dan memastikan keselamatan masyarakat,” kata Darmawan.

Sementara itu Executive Vice President Komunikasi Korporat dan TJSL PLN, Gregorius Adi Trianto mengimbau masyarakat untuk mengikuti tips aman dan nyaman menggunakan listrik saat cuaca ekstrem.

“Pertama, segera matikan listrik melalui Miniature Circuit Breaker (MCB) kWh Meter, jika air mulai membanjiri rumah atau ada kebocoran air yang mendekati aliran listrik. Sebab air merupakan penghantar listrik,” ujar Gregorius.

Kedua, cabut peralatan listrik dari stop kontak. Kemudian, memindahkan peralatan elektronik ke tempat yang aman dan tidak terjangkau air.

Yang ketiga, bila melihat potensi gangguan atau ancaman keselamatan dari jaringan listrik akibat potensi banjir atau imbas cuaca ekstrem lainnya, agar masyarakat dapat melaporkan serta meminta penghentian pasokan tenaga listrik sementara.

“Demi menjaga keselamatan pelanggan, PLN terpaksa melakukan penghentian aliran listrik sementara ketika banjir, untuk mencegah bahaya sengatan listrik dan potensi gangguan kelistrikan yang lebih luas, masyarakat bisa lapor melalui berbagai sarana yang kami sediakan antara lain aplikasi PLN Mobile, Contact Center PLN 123 atau menghubungi kantor PLN terdekat,” kata Gregorius.

Kemudian, setelah banjir surut PLN akan menyalakan kembali aliran listrik dengan persetujuan dari perwakilan pengurus warga. Sebelumnya, PLN akan memastikan seluruh jaringan listrik di rumah-rumah warga sudah kering dan siap untuk dialiri listrik.

“Sebagai langkah antisipatif, kami juga mengimbau kepada masyarakat yang memiliki pohon di dekat jaringan PLN agar mau merelakan untuk dipangkas atau dirabas sehingga meminimalisir potensi gangguan listrik saat cuaca ekstrem berlangsung,” pungkasnya. | Red.

Usung Konsep Tradisional, Satu Lagi Tempat Kuliner di Balam yang Wajib di Kunjungi

LAMPUNG7COM | Alas Cobek merupakan nama resto di Kota Bandar Lampung yang mengusung konsep tradisional. Alas Cobek berlokasi di Jalan Wolter Monginsidi No. 66, Bandar Lampung sebelum hotel emersia, sebelah kanan jalur menuju kantor Gubernur Provinsi Lampung

Nama Alas Cobek sendiri bukan berarti bahasa dari filosofi sebuah nama atau dimaknai dari arti tertentu dalam berbagai literasi. Secara sederhana, dinamai Alas Cobek karena resto ini secara penyajiannya menggunakan wadah berupa cobek

Menu dari resto Alas Cobek ini adalah olahan bebek dan olahan burung puyuh. Bebek panggang dan burung puyuh goreng menjadi menu favorit konsumen, terutama para pelancong.

Sebut saja influenser asal korea Hari Jisun. Youtuber itu pernah berkunjung ke Alas Cobek untuk membuat konten. Saat itu Hari Jisun ditemani ibunya melahap hidangan burung puyuh goreng khas Alas Cobek. Video itu ia unggah di kanal youtube Hari Jisun dengan “Bilangnya kasihan tapi habis 6 ekor puyuh goreng..!” Pada 20 Desember 2019

“3 tahun yang lalu. Desember influenser Hari Jisun dengan ibunya makan di sini. Dia bikin konten juga, dari sore sampai malem. Makan bebek, puyuh goreng, ayam, ikan,” kata Asep Muzaki Senafal pemilik resto alas cobek, kepada awak media, Jum’at (24/02)

Selain Hari Jisun, banyak influenser yang membuat konten di resto itu. Khususnya influenser asal Lampung, seperti siger foodies, Lampung Kuliner, Kuliner Lampung dan influenser lainnya juga sudah pernah datang ke Alas Cobek.

“Pernah jadi tempat ngumpul Mancing Mania, terus youtuber Rizalmuk juga pernah ke sini. Kalau dari Lampung sudah banyak,” katanya

Saat ini Alas Cobek sudah menginjak umur delapan tahun, tentu itu bukan waktu yang sebentar, perjalanan dan berbagai macam pengalaman sudah dilewatinya

Di balik kesuksesan mendirikan resto, Zaki sapaan akrabnya mengaku banyak melalui berbagai macam kesulitan. Mulai dari persoalan managemen, kesediaan bahan baku, hingga yang terparah menghadapi pandemi covid-19.

“Paling parah pas covid, penghasilan turun lebih dari 50 persen. Bayangkan saja, tidak ada pengunjung yang datang, PPKM di mana – mana, jalan ditutup. Yang kita andalkan hanya transaksi online,” terangnya.

Tidak sedikit pengusaha yang hancur akibat pandemi lalu, terutama yang sangat terdampak adalah pengusaha di bidang kuliner. Zaki bersyukur usahanya berhasil melewati masa – masa sulit itu.
Zaki mengaku pandemi covid-19 merupakan pengalaman terburuk yang pernah ia alami selama menjadi pengusaha kuliner. Terlepas dari masalah itu, kini Zaki dihadapi dengan kendala ketersediaan bahan baku yang terbatas.

Ketersediaan bebek saat ini dinilai cukup sedikit, menurutnya hal itu dikarenakan sudah banyaknya pengusaha kuliner yang menggunakan menu bebek

“Kendala kita di bahan baku, terutama bebek. Saat ini cukup sulit, banyak pemain bebek. Dulu baru saya yang gencar mengampanyekan bebek,” tukasnya.

Bagi anda yang belum tahu dan penasaran dengan cita rasa masakan bebek dan burung puyuh khas resto Alas Cobek, anda bisa memesan menu melalui link di bawah ini :
https://wa.me/qr/V4QW2YMI27FQN1
[Red]