LAMSEL, Ketapang – Sebanyak 5.000 bibit pohon mangrove ditanam di kawasan seluas satu hektar yang berada…
Kategori: Lampung Selatan
Rancangan KUA PPAS Perubahan APBD Tahun Anggaran 2024 Disampaikan ke DPRD
LAMSEL, Kalianda – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan, Thamrin menyampaikan Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA)…
DPRD Lamsel Fraksi PKS Menilai Belanja Modal Sebesar Rp155 Milyar Belum Ideal untuk Menuntaskan PR Jalan Mulus
LAMPUNG SELATAN — Struktur Belanja Daerah Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan tahun anggaran 2025 belum memenuhi amanah…
DPRD Sahkan RPJPD Kabupaten Lampung Selatan TA 2025-2045
LAMSEL, Kalianda – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Selatan mengesahkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah…
Paripurna DPRD Barsama Pemkab Lamsel Tandatangani Nota Kesepakatan KUA-PPAS Ta-2025
LAMPUNG SELATAN — Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan bersama DPRD menyepakati rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas…
Pemkab dan DPRD Lampung Selatan Sepakati KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025
LAMSEL, Kalianda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan DPRD Kabupaten Lampung Selatan menyepakati rancangan Kebijakan Umum Anggaran…
Sekda Lampung Selatan Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Daerah Bersama Kemendagri
LAMSEL, Kalianda – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan, Thamrin, S.Sos., M.M., mengikuti rapat koordinasi (Rakor)…
Bupati Lampung Selatan Lepas Ribuan Crosser Bhayangkara Lamsel Adventure Reborn 3
LAMSEL, Sidomulyo – Ribuan crosser dari berbagai daerah meramaikan Bhayangkara Lamsel Adventure Reborn (BLAR) ke-3 yang…
Selatan Festival 2024 Sukses, Nanang Ermanto Minta Diagendakan Dua Bulan Sekali
LAMSEL, Kalianda – Selatan Festival 2024 yang digelar Dewan Kesenian Lampung Selatan (DKLS) di panggung seni,…
Selatan Fesfival 2024 Resmi Dibuka, Ajang Seniman Unjuk Gigi
LAMSEL, Kalianda – Dewan Kesenian Lampung Selatan (DKLS) menggelar Selatan Festival 2024 di panggung seni, pelataran…
Lantik 698 Pejabat Fungsional, Nanang: SK Jangan Ditunda, Langsung Bagikan
LAMSEL, Kalianda – Sebanyak 698 Pejabat Fungsional di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan dilantik Bupati…
Jelang Kapolri Cup 2024, Kawasan GWH Lampung Selatan Dibersihkan
LAMSEL, Kalianda – Menjelang turnamen bola voli Kapolri Cup 2024, jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan bersama anggota Kodim 0421/LS membersihkan kawasan Gedung Olahraga Way Handak (GWH) Lampung Selatan, Jumat (18/7/2024).

Kegiatan bersih-bersih yang dimulai sekitar pukul 07.30 WIB dipimpin langsung Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, didampingi Dandim 0421/LS Letkol. Inf. Esnan Haryadi, Sekretaris Daerah Kabupaten, Thamrin serta sejumlah pejabat dilingkup Pemkab Lampung Selatan.
Lengkap dengan membawa alat-alat kebersihan seperti sapu lidi, cangkul, golok, sabit, tempat sampah, hingga mobil pemadam kebakaran, ratusan aparatur sipil negara (ASN) dan anggota Kodim 0421/LS membersihkan sampah, daun kering, dan rumput liar di area GWH.

Selain membersihkan kawasan luar GWH, di dalam GWH pun turut dibersihkan. Tempat duduk dan lantai yang kotor oleh debu disemprot air oleh mobil Pemadam Kebakaran Lampung Selatan.
Nanang Ermanto menekankan pentingnya kerja sama antar semua pihak untuk menyukseskan turnamen voli Kapolri Cup 2024. Dirinya akan memastikan semua fasilitas dalam kondisi terbaik sehingga para peserta merasa aman dan nyaman selama turnamen berlangsung.
“Saya ingin lokasi acara dipersiapkan dengan baik. Ini dibersihkannya jangan asal babat, jangan dihabisin, ditata dengan rapi, jangan ngawur,” ujar Nanang memberi komando kepada ASN.

Selain membersihkan lingkungan, Nanang Ermanto juga akan melakukan perbaikan fasilitas olahraga yang ada di GWH. Mulai dari tribun penonton hingga arena lapangan akan dilakukan renovasi dan pengecatan ulang hingga setara dengan standar nasional.
“Ini bagian sisi dalam GWH harus dilakukan pengecatan ulang. Lantai-lantai yang kropos disemen. Bocor nggak (atap) ini kalau hujan? Kemudian bagian tembok sebelum dicat diaci dengan semen. Saya minta ini dirawat secara berkala, jangan ketika ada acara baru dibersihkan,” imbuh Nanang.
Sementara itu, Dandim 0421/LS Letkol Inf. Esnan Haryadi menyampaikan, agar lingkungan GWH selalu bersih harus dilakukan piket kebersihan secara berkala.
Letkol Inf. Esnan Haryadi menyarankan, cara yang paling efektif adalah dengan diterapkannya pembagian kelompok dengan sektor wilayah yang berbeda. Tiap kelompok mempunyai tanggung jawab pada wilayah masing-masing.
“Anggotanya dibagi sesuai sektor wilayah, jadi tiap anggota punya tanggungjawabnya masing-masing. Misal kelompok A membersihkan wilayah bagian kiri, kelompok B membersihkan wilayah bagian kanan,” ungkapnya.*
UGM Kembangkan Vaksin Rotavirus RV3, Lampung Selatan Jadi Tempat Penelitian
LAMSEL, Kalianda – Universitas Gadjah Mada (UGM) saat ini tengah mengembangkan vaksin Rotavirus RV3. Vaksin ini…
Relawan GASS-RMD Beri Bantuan Korban Kebakaran di Desa Fajar Baru, Lamsel
Lampung Selatan – Sebuah rumah milik Yana (50) warga RT/RW 007/005, Dusun 2 A, Desa Fajar Baru, Kecamatan Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, ludes habis dilahap si jago merah, Selasa (16/7/2024) sekitar pukul 12.30 WIB.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai jutaan rupiah. Saat peristiwa kebakaran terjadi, api dengan cepat merambat dan membakar seluruh bangunan rumah milik Yana, warga Jl. RA. Basyid, Gg Murni AS, sempat panik saat api mulai membesar.
Beruntung banyak warga yang ikut membantu untuk memadamkan menggunakan air sawah secukupnya. Tidak berselang lama mobil Pemadam kebakaran dari Pos Jatiagung datang dan api mulai bisa dipadamkan.
Ketua dari relawan GASS-RMD Hendra Yulianto beserta rombongan dari GASS-RMD Bandar Lampung memberikan santunan kepada korban kebakaran kegiatan ini adalah salah satu program kerja kegiatan bakti sosial.
Menurut salah seorang warga Sandra Jaya, bahwa peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 12.30 WIB, api diduga berasal dari konsleting listrik. Menurutnya, keterangan yang diperoleh dari pemilik rumah awal mula api muncul dari ruang tengah, dari kabel listrik mengeluarkan percikan api dan langsung menjalar.
Yana sang pemilik rumah saat kejadian sedang tidur, sedangkan sang istri dan anak-anak berada diluar rumah, beruntung pemilik rumah mengetahui kejadian dan segera keluar. Kemudian meminta pertolongan warga sekitar untuk memadamkan api.
Namun karena api sudah menjalar ke seluruh ruangan bangunan beserta isinya, habis dilahap si jago merah. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun kerugian ditaksir mencapai jutaan rupiah. (Red)
Anggota Pansus DPRD Lamsel, Andi Pertanyakan Kelanjutan Wacana Pembuatan Grand Design Pembangunan Kota Kalianda
LAMPUNG SELATAN – Anggota Penitia Khusus (Pansus) DPRD Lampung Selatan dari Fraksi PKS Andi Apriyanto, Pertanyakan…
Pemkab Lampung Selatan Raih Penghargaan Program JKN 2023
LAMSEL, Kalianda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan meraih tiga besar terbaik dalam penyelenggaraan program Jaminan…
Ormas GML Silaturahmi dengan Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto
LAMSEL, Kalianda – Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Gema Masyarakat Lokal (GML) melakukan silaturahmi dengan Bupati Lampung Selatan…
Pemkab Lampung Selatan Gelar Advokasi dan Sosialisasi Pekan Imunisasi Nasional Polio
LAMSEL, Kalianda – Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan melalui Dinas Kesehatan melaksanakan Advokasi dan Sosialisasi menyambut Pekan…
Respon Cepat Aduan Warga Soal Tumpukan Sampah, Pemkab Lampung Selatan Lakukan Aksi Gerot Wisata di Pantai Pasir Putih
LAMSEL, Katibung – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan menerjunkan Tim Penggerak Pesona Wisata Lampung Selatan (P2WLS) melakukan Aksi Gebrak Gotong Royong Terpadu Menuju Wisata Berkelanjutan (Gerot Wisata) di Pantai Pasir Putih, Desa Rangai Tri Tunggal, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (17/7/2024).
Aksi Gerot Wisata itu merespon laporan warga yang viral di media sosial soal tumpukan sampah di Wilayah Pantai Pasir Putih, Desa Rangai Tri Tunggal, Kecamatan Katibung.

Rombongan Gerot Wisata yang dikomandoi oleh Ketua P2WLS, Hj. Winarni Nanang Ermanto itu, turun langsung ke lapangan untuk membersihkan dan merapihkan area wisata, menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman bagi para pengunjung.
Ketua P2WLS Hj. Winarni Nanang Ermanto dalam arahannya menyampaikan, dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi ekonomi lokal dan mendukung pengembangan pariwisata yang berkelanjutan.
“Kami harap dengan Gerot Wisata ini dapat mendorong pengembangan pariwisata lokal dan meningkatkan kunjungan wisatawan. Kan pasti pengunjung akan senang jika tempatnya bersih, rapih dan nyaman,” kata Winarni.
Winarni juga mengatakan, keamanan dan kenyamanan yang terjaga menjadi kunci untuk mengundang wisatawan kembali berkunjung dan memberikan kontribusi positif terhadap perkembangan pariwisata di Kabupaten Lampung Selatan.
Sementara, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Lampung Selatan, Kurnia Oktaviani mengatakan, lokasi itu dipilih berdasarkan informasi dari warga dan netizen terkait tumpukan sampah yang ada di Pantai Pasir Putih.
“Kita sekarang lagi di Pantai Pasir Putih. Kita respon cepat video viral tumpukan sampah kemarin, kita gotong royong membersihkan sampah ini untuk membantu pengelola wisata agar dapat meningkatkan pengunjung,” ujar Kurnia Oktaviani.
Kurnia Oktaviani juga menyampaikan, bahwa berdasarkan informasi dari pengurus wisata pantai, sampah-sampah tersebut merupakan kiriman dari wilayah Pesisir Panjang dan Teluk.
“Tadi juga sudah ngobrol-ngobrol sama karyawan di sini bang Rudi, kira-kira sampah ini dari mana? Kalau kata beliau sampah-sampah ini kiriman, bisa saja dari Panjang, dari Teluk, khususnya wilayah pesisir,” ungkap Kurnia Oktaviani..
Diketahui, Gerot Wisata merupakan program Pemkab Lampung Selatan melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan dan Tim P2WLS melibatkan sejumlah Perangkat Daerah dengan cara gotong royong membersihkan sampah atau hal lainnya di tempat objek wisata.
Selain Perangkat Daerah, dalam kegiatan Gerot Wisata kali ini juga melibatkan sejumlah perusahaan dan stakeholder lainnya, diantaranya Korem 043/Gatam, PT Sinar Mas, PT Charoen Pokphand Feedmill Lampung, Perum Bulog, serta Pemerintah Kecamatan Katibung dan Desa Rangai Tri Tunggal, dan UPTD Puskesmas Tanjung Agung Kecamatan Katibung.
Adapun, Gerot Wisata ini akan terus dilakukan secara rutin dan ditingkatkan lagi supaya semua tempat wisata menjadi lebih nyaman dan aman bagi pengunjung.