Makna dan Misteri Dibalik Angka Tujuh

Angka Tujuh.
Angka Tujuh.

[highlight style=”red”]LAMPUNG7NEWS[/highlight]

Unik | Zaman dahulu, di China angka 7 dihubungkan dengan kehidupan seorang gadis, dimana gadis mempunyai gigi susu pada usia 7 bulan dan pada usia 7 tahun, dalam 2 x 7 tahun “roda yin” membuka ketika ia mencapai masa pubertas, dan pada 7 x 7 = 49 datanglah masa menopause.

Kekeramatan angka 7 tidak ditemui di Amerika sebelum masa Columbus, dimana Suku Maya percaya ada 7 lapis langit dan menganggap angka 7 sebagai angka penjuru mata angin.

Menurut cerita di India, angka 7 adalah angka terpenting di Kitab Suci Weda selain angka 3. Angka 7 secara khusus berkaitan dengan Agni, Dewa Api yang memiliki 7 istri, ibu atau adik serta 7 api, balok atau lidah, dan lagu-lagu yang diperuntukkan baginya berjumlah 7. Dalam kepercayaan mereka, Dewa Matahari mempunyai 7 kuda penarik keretanya di langit.

Dalam kepercayaan agama Buddha, Sidharta Gautama (Sang Buddha) yang abru lahir diyakini oleh pengikutnya langsung menapak 7 langkah. Ia mencari keselamatan selama 7 tahun dan mengitari pohon bodhi selama 7 kali sebelum duduk bermeditasi di bawahnya, Menurut cerita, bahwa 7 karya keagamaan akan membawa manfaat bagi orang-orang yang mempercayai kehidupan ini dan Syurga Budha mempunyai 7 teras.

Pada abad ke-14, sejarawan mesir Al- Maqrizi, mengatakan bahwa orang-orang Kristen di Mesir (Kristen Koptik) merayakan 7 pesta besar dan 7 pesta kecil di gereja mereka. Pesta tersebut adalah 7 untuk pesta kesenangan dan 7 untuk pesta kesedihan Maria yang selaras dengan irama Heptadik. Oleh karena itu dalam musik renaissance terdapat sejumlah lagu dengan 7 suara, yang biasanya dipersembahkan kepada Perawan Maria atau berkaitan dengan 7 pahala Roh Kudus.

Dalam bidang sains, angka 7 adalah dasar dari akumulasi angka yang tak terhitung jumlahnya, mulai dari 7 atom, 7 partikel terkecil dan seterusnya.

Dalam Islam, ada hal yang menarik untuk diketahui, yaitu bahwa surah pertama dalam Al-Quran, yaitu Al-Fatihah mempunyai 7 ayat. Kalimat sahadat dalam Laa Ilaaha Ilaa Allah, Muhammad Rasul Allah terdiri dari 7 kata. Menurut Al-Quran, Tuhan menciptakan langit dan bumi menjadi 7 lapis. Thawaf mengelilingi Ka’bah di Mekah dilakukan sebanyak 7 kali, demikian juga dengan lari-lari kecil (Sa’i) antara Shafa dan Marwah. Pada akhir Haji, dekat Mina, Setan dilempar dalam 3 kali masing-masing dengan 7 buah kerikil kecil yang lazim disebut melempar Jumrah. Terdapat pula 7 surah dalam Al-Quran yang diawali dengan kalimat Tasbih (Mahasuci Allah) yaitu Al-Isra’, Al-A’la, At-aghabun, Al-Jum’ah, Ash-Shaff, Al-Hasyr, Al-Hadid. | memobeecom

Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi | Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial | Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka | Lalu Lintas | Bola | Sport

| Berita Pilihan

Bupati Tulang Bawang Turun Langsung Bagkan Sembako

Dalam penyaluran diserahkan secara door to door kepada para penerima, sehingga diharapkan, apa yang diberikan dari hasil gotong royong dapat langsung cepat sampai dan dinikmati oleh para penerima bantuan.  Tulang…

0 comments

Disdukcapil Pesawaran Jemput Bola Dalam Pembuatan Akta Kelahiran dan KTP

Padang Cermin | Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan Pesawaran jemput bola dalam pembuatan Akte Kelahiran dan rekam sidik jari untuk KTP, serta pembuatan Akta Kelahiran di Desa Hanau Berak, Kecamatan Padang…

0 comments

Belajar Berbagi di Bulan Suci Ramadan, Polsek Pakuan Ratu Bagikan Takjil Jelang Buka Puasa

  banyuwulu.com –  Manfaatkan momen Bulan Suci Ramadan, Kapolsek Pakuan Ratu Iptu H. Tosira bersama personel melaksanakan bagi – bagi takjil kepada Masyarakat di depan Mako Polsek Pakuan Ratu. Selasa…

0 comments

Satuan Intelkam Polres Tulang Bawang Menerima Penyerahan Senpi Ilegal dan Amunisi Aktif, AKP Dartiyo: Kami Berikan Apresiasi

TULANG BAWANG– Satuan Intelkam (Sat Intel) Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, menerima penyerahan senjata api (senpi) ilegal jenis revolver beserta amunisi aktif dari masyarakat yang ada di wilayah hukumnya sebagai…

0 comments
[/su_posts]

Tulis Komentar Anda