KAPOLRES KOTA METRO LAUNCHING PROGRAM PROMOTER KAPOLRI

20160729_102112_resized

LAMPUNG7NEWS

Metro | Kepolisian Resort (Polres) Kota Metro memprioritaskan penguatan keamanan dan ketertibkan masyarakat serta penegakan hukum yang adil  di wilayah hukum Kota Metro. 

Hal tersebut disampaikan Kapolres Kota Metro AKBP Rali Muskitta saat mengumpulkan para pejabat Polres Kota Metro guna memberikan arahan dalam launching program prioritas Kapolri dengan slogan Profesional, Modern dan Terpercaya (Promoter), yang dilaksanakan dalam aula Polres setempat , jum’at (28/7/2016).

Dalam penjelasannya AKBP Rali Muskitta mengatakan Polres Metro siap melaksanakan program Promoter yang merupakan program pokok kerja prioritas 100 hari Kapolri yang baru Jendral Polisi Tito Karnivan, dimana program tersebut selain untuk memperkenalkan program pokok proritas Kapolri,  sosialisasi program promoter yang dilakukan Polres Kota Metro juga bertujuan agar masyarakat mampu bersinergi dengan kepolisian guna menciptakan suasana yang tertib dan aman.

Pada kesempatan tersebut Rali Muskitta memberikan buku panduan tentang 11 program prioritas Kapolri kepada para pejabat di lingkungan Polres kota Metro.

“Kami siap untuk melaksanakan program prioritas Kapolri, dan saya menegaskan agar seluruh anggota kepolisian diwilayah hukum Kota Metro dapat mengedepankan dan memprioritaskan program Promoter,” ujar Rali Muskitta.

Lebih lanjut dijelaskannya , program promoter ini juga guna mendukung program Presiden RI Joko Widodo, seperti peningkatan pelayanan terhadap masyarakat agar tercipta pelayanan yang mudah dan cepat.

Sejak dilantik menjadi Kapolri, Jenderal Tito Karnavian membuat 100 hari program prioritas Kapolri. Ada 11 program yang mesti dilaksanakan anggota polri. Diantaranya yaitu pemantapan reformasi internal polri, peningkatan pelayanan publik yang lebih mudah bagi masyarakat dan berbasis TI.

Selanjutnya penanganan kelompok radikal pro kekerasan dan intoleransi yang lebih optimal, peningkatan profesionalisme Polri menuju keunggulan, peningkatan kesejahteraan anggota Polri, tata kelembagaan, pemenuhan proporsionalitas anggaran dan kebutuhan Min Sarpras.

Program selanjutnya bangun kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap Kamtibmas, penguatan Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), penegakan hukum yang lebih profesional dan berkeadilan, penguatan pengawasan dan quick wins Polri.

Propfesional modern dan terpercaya, bermaksud dimulai dari pembenahan di tubuh internal Polri sendiri, termasuk pemantapan peningkatan pelayanan publik, penguatan pengawasan dan membangun kesadaran hingga partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas sehingga tercipta program kapolri yang disingkat Promoter.

Dengan adanya program promoter dari Kapolri tersebut diharapkan mampu meningkatkan kinerja kepolisian dalam menciptakan rasa aman dan penegakan hukum yang adil.

Arif | L7News

BERITA LAINNYA :

FOTO ACARA SILATURRAHIM ALUMNI PONDOK PESANTREN DARUNNAJAH DI HOTEL EMERSIA LAMPUNG

LAMPUNG7COM, Bandar Lampung. Dilihat: 183

0 comments

KAPOLRES KOTA METRO GELAR TATAP MUKA DAN SILATURAHMI DENGAN INSAN PERS

[espro-slider id=19079] METRO | Media hendaknya memiliki visi misi membangun. Salah satunya, dengan cara memberitakan pemberitaan yang proporsional dan profesional. Hal itu dikatakan Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Kota Metro AKBP…

0 comments

Dewan Minta Data Riil Perusahaan Tambang Ini

Lampung Utara | Mengantisipasi adanya dampak lingkungan ditengah-tengah masyarakat Desa Oganjaya, Abung Pekurun, dan masyarakat Lampung Utara pada umumnya, masalah perusahaan tambang batu, Anggota DPRD bersama instansi terkait akan melakukan…

0 comments

Dewan Pengurus Korpri Lampung Melaksanakan Kegiatan Korpri Berbagi

  Bandar Lampung — Dewan Pengurus Korpri Provinsi Lampung melaksanakan kegiatan Korpri Berbagi bertempat di Lapangan Korpri, Jumat (10/02/2022). Ketua Dewan Pengurus Korpri Provinsi Lampung yang diwakili Agus Nompitu selaku…

0 comments

Liga Santri Piala Kasad Tahun 2022, Kodim 0411/KM Gelar Rapat Koordinasi Bersama Panpel Kota Metro dan Lampung Tengah

LAMPUNG7COM – Metro | Dalam rangka kesiapan pelaksanaan Liga Santri Piala Kasad Tahun 2022, Kodim 0411/KM menggelar rapat koordinasi bersama panitia pelaksana Kota Metro dan Lampung Tengah, di aula Pamungkas Makodim…

0 comments

Pelaku Curas Dibedeng Sinar Pasmah Candipuro Diringkus

  Banyuwulu.com – CANDIPURO. Seorang pelaku komplotan pelaku pencurian dengan kekerasan (Curas) asal Desa Nibung, Kecamatan Gunung Pelindung, Kabupaten Lampung Timur (Lamtim) LA (31) di gelandang tim Tekab 308 Polres…

0 comments

 

 

 

Tulis Komentar Anda