Massa Tuntut KPU Metro Cabut Pembatalan Paslon 02

LAMPUNG7COM – Metro | Pasca Pembatalan Paslon Walikota dan Wakil Walikota Nomor urut 02, Ratusan pendukung Wahdi-Qomaru (Waru) geruduk dan minta KPU kota setempat untuk bisa mengklarifikasi pembatalan tersebut.

Ketua Tim Sedulur Waru, Juniansah mengatakan, pihaknya menerjunkan massa lantaran KPU Kota Metro telah mengunggah di laman Instagram terkait pembatalan Paslon 02.

“Apabila ini tidak di klarifikasi kami akan tunggu dan akan hadirkan ribuan masa kesini,” kata Juniansyah, Rabu, (20/11/2024).

Massa mempertanyakan dasar hukum yang diterbitkan KPU Metro.

“Komisioner KPU jangan masuk angin karena masa jabatan KPU berakhir hari ini Pukul: 23.59 WIB, maka segera beri klarifikasi apabila tidak kami khawatir akan terjadi yang tidak diinginkan karena pendukung Wahdi-Qomaru puluhan ribu masa siap turun,” ujar Juniansyah.

Hingga berita dikirim sejumlah masa masih berasa di luar kantor KPU Metro

Sementara itu, KPU Kota Metro melalui Sekretaris KPU Jumadi Ahmad membenarkan telah membatalkan pasangan calon kepala daerah nomor 2, Wahdi-Qomaru.

Hal ini pertama kali diketahui lewat rilis yang tertera di laman web KPU setempat.

“Ya, press release itu benar ada di laman web KPU Kota Metro. Untuk keterangan resminya silahkan ke komisioner,” kata Jumadi Ahmad, Sekretaris KPU Metro.

Hingga berita ini diterbitkan, lima komisioner KPU Kota Metro tidak ada di Kantor KPU setempat.

Kelima nomor WhatsApp komisioner KPU Metro juga dalam keadaan tidak aktif. | (Rio).

KPU Dinilai Timbulkan Kegaduhan Masyarakat Karena Umumkan Pembatalan WaRu via Medsos

LAMPUNG7COM – METRO | Ketua Tim Pemenangan pasangan calon (Paslon) nomor urut 02, Deswan mempertanyakan kebenaran surat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro yang membatalkan pencalonan Wahdi – Qomaru.

Pasalnya, Tim Pemenangan Paslon nomor urut 02 tersebut belum menerima surat resmi dari KPU terkait pembatalan tersebut.

“Sampai saat ini, saya belum menerima surat keputusan dari KPU Metro terkait informasi pembatalan,” ujar Deswan, Rabu (20/11/2024).

Pihaknya, mengaku mengetahui adanya pembatalan Wahdi – Qomaru melalui surat pengumuman dari media sosial KPU Metro.

“Ini menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat, karena pemberitahuan hanya disampaikan melalui laman media sosial KPU Metro tanpa melampirkan surat keputusan yang dimaksud,” ucap Deswan.

Pihaknya mengaku akan segera berkoordinasi dengan pihak KPU untuk memastikan keabsahan informasi tersebut.

“Kami akan segera mengonfirmasi kepada KPU untuk mengetahui kebenarannya,” tambahnya.

Sebelumnya, melalui laman resmi media sosialnya, KPU Kota Metro membatalkan pencalonan pasangan nomor urut 2, dr. Wahdi, Sp.OG(K)., M.H., dan Drs. Qomaru Zaman, M.A., dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Metro 2024.

Keputusan tersebut merujuk pada putusan Pengadilan Negeri Kota Metro yang menyatakan Drs. Qomaru Zaman bersalah dalam kasus tindak pidana pilkada.

Dalam keterangan rilis tersebut dikatakan pembatalan dilakukan sebagai tindak lanjut Surat Bawaslu Kota Metro Nomor 305/PP.00.02/K.LA-15/11/2024 tanggal 10 November 2024. Surat tersebut disertai salinan putusan Pengadilan Negeri Kota Metro Nomor 191/Pid.Sus/2024/PN.Met tertanggal 1 November 2024. | (RED).

Wira Hadikusuma : Wartawan Adalah Penjaga Independensi Demokrasi

LAMPUNG7COM – Metro | Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Lampung, Wira Hadikusuma, menegaskan bahwa peran pers sebagai pilar keempat demokrasi memiliki arti strategis dalam mendukung suksesnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pernyataan tersebut disampaikannya dalam forum diskusi terkait persiapan Pilkada serentak, di Hotel Aidea Kota Metro, Sabtu, (1611/2024).

Menurut Wira, pers memegang tanggung jawab besar bersama tiga pilar demokrasi lainnya—eksekutif, legislatif, dan yudikatif—untuk menjaga independensi serta menjalankan fungsi sosial kontrol. Dimana mengacu pada Pasal 3 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers, yang menegaskan peran media sebagai sarana informasi, pendidikan, hiburan, dan kontrol sosial.

“Pers harus menyampaikan informasi yang berbasis fakta, tidak hanya menjadi penyampai berita tetapi juga menjadi pilar edukasi bagi masyarakat, khususnya dalam menghadapi Pilkada,” ujar Wira.

Wira menekankan bahwa wartawan memiliki tanggung jawab utama untuk menyajikan berita berdasarkan proses jurnalistik yang akurat, melalui riset, wawancara, dan konfirmasi fakta.

Ia mengingatkan bahwa berita yang disajikan kepada publik harus terhindar dari opini atau spekulasi yang tidak berdasar.

“Wartawan adalah ‘pencuci informasi’. Mereka bertugas memastikan setiap berita yang disampaikan telah diuji kebenarannya,” tegas Wira.

Ia juga menambahkan bahwa perlindungan terhadap kerja jurnalistik dijamin oleh kesepakatan antara Dewan Pers, Kejaksaan Agung, dan Kepolisian, di mana sengketa pers wajib diselesaikan terlebih dahulu melalui Dewan Pers.

Namun, ia mengungkapkan keprihatinan atas kendala yang dihadapi wartawan dalam mengakses informasi dari pihak tertentu, khususnya pejabat publik.

“Pejabat publik harus siap dikonfirmasi karena tugas mereka melayani masyarakat. Media harus diberi akses untuk menghadirkan pemberitaan yang berimbang,” imbuh Wira.

Dalam konteks Pilkada, Wira juga menyoroti pentingnya sinergi antara media massa dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) untuk meningkatkan partisipasi pemilih.

Menurutnya, pemilu yang berkualitas hanya dapat terwujud apabila masyarakat memperoleh informasi yang akurat dan edukatif.

“Media memiliki tanggung jawab untuk mendukung literasi politik masyarakat, menciptakan suasana yang kondusif, dan mendorong partisipasi aktif dalam Pilkada,” ujar Wira.

Sebagai penutup, Wira mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk media, untuk menjaga suasana sejuk menjelang Pilkada serentak pada 27 November 2024. Pilkada ini akan melibatkan Kota Metro, Pemilihan Gubernur Lampung, serta sejumlah kabupaten dan kota lainnya di Indonesia.

“Kita harus menjaga hati, pikiran, dan perasaan demi mendukung demokrasi yang damai dan berkualitas,” pungkas Wira.

Pada kesempatan yang sama, Ketua PWI Kota Metro Rino Panduwinata, turut mengingatkan pentingnya jurnalis mematuhi kode etik jurnalistik dalam setiap proses peliputan. Menurutnya, berita harus berdasarkan fakta, bukan opini atau sekadar desas-desus.

“Berita yang baik harus melalui tahapan jurnalistik yang benar, mulai dari riset hingga konfirmasi. Kode etik adalah landasan profesi kita,” kata Rino.

Rino juga mengimbau semua pihak untuk menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada, seraya menekankan pentingnya kolaborasi semua elemen masyarakat untuk menjaga stabilitas dan kedamaian.

“Mari bersama-sama kita jaga kondusivitas menjelang Pilkada, baik di Kota Metro maupun wilayah lainnya di Indonesia,” pungkas Rino.

Pilkada serentak 2024 diharapkan menjadi momentum penting untuk memperkuat legitimasi demokrasi melalui peran aktif media dan partisipasi masyarakat.

Dengan komitmen pers dalam menyajikan informasi yang akurat dan berimbang, diharapkan proses demokrasi dapat berjalan dengan damai dan menghasilkan pemimpin yang berkualitas. | (Red).

HUT Partai Golkar ke 60, DPD Partai Golkar Kota Metro Gelar Senam Bersama Partai Golkar

LAMPUNG7COM – Metro | Peringati HUT Partai Golkar ke 60, DPD Partai Golkar Kota Metro gelar senam bersama Partai Golkar, di Taman Merdeka Kota Metro, Sabtu, (16/11/2024).

Sejak pukul 06.00 WIB, ratusan orang yang berpakaian warna kuning sudah memadati lokasi acara senam bersama Partai Golkar.

Pada acara tersebut, secara serentak melaksanakan Senam Partai Golkar yang diselenggarakan di setiap DPD Partai Golkar Tingkat Provinsi dan DPD Kabupaten/Kota se-Indonesia.

Senam Partai Golkar tingkat DPD Kota Metro tampak dihadiri oleh ketua DPD Golkar Subhan, anggota Fraksi Golkar DPRD Kota Metro dan jajaran pengurus Golkar Kota Metro.

Dalam kegiatan Senam Bersama Partai Golkar, panitia menyediakan beberapa hadiah utama seperti kulkas, televisi, sepeda dan puluhan hadiah dan doorprize.

Dikatakan Ketua DPD Partai Golkar Kota Metro Subhan menyampaikan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang sudah hadir mengikuti senam Bersama Partai Golkar.

“Partai Golkar kini berusia 60 tahun. Usia ini sudah sangat matang dan hingga saat ini Partai Golkar masih dipercaya masyarakat,”ujar Subhan.

Sementara itu, Ketum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia dalam sambutannya secara daring mengatakan, Senam Bersama Partai Golkar yang dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia, sebagai sarana untuk memenangkan Pilkada 2024 dan Partai Golkar yakin akan memenangkan 60 persen Pilkada Provinsi serta Kabupaten/Kota.

Selain menjadi salah satu rangkaian acara dalam peringatan HUT Ke-60, Senam Partai Golkar juga bagian dari upaya untuk memecahkan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). | (Arif).

Sarana Sosialisasi Pemilih Pemula, KPU Kota Metro Gelar Festival Musik

LAMPUNG7COM – Metro | Pentingnya partisipasi dalam demokrasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Metro menggelar acara Festival Musik Demokrasi, dimana merupakan bentuk platform sosialisasi bagi pemilih pemula yang usianya masuk 17 tahun.

Acara berlangsung di Gedung Nuwo Budayo Kota Metro dengan menampilkan beberapa grup band dari SMA dan SMK di Bumi Sai Wawai. Sehingga, bisa menyatukan berbagai elemen masyarakat, terutama kalangan muda, untuk lebih memahami hak dan tanggung jawab mereka sebagai pemilih.

Selain penampilan grup band, acara ini juga diwarnai dengan sosialisasi mengenai tata cara pemilihan, pentingnya memilih dengan bijak, serta peran aktif dalam proses demokrasi.

Komisioner KPU Kota Metro, Yunita Dewi Nurbaya mengatakan, pemilih pemula diajak untuk lebih memahami mengenai cara mendaftar sebagai pemilih, bagaimana menggunakan hak pilih mereka dengan benar, serta dampak besar yang dapat ditimbulkan dari suara mereka dalam pemilu.

“Festival ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga sebagai bentuk edukasi bagi pemilih pemula agar mereka semakin peduli dan sadar akan pentingnya suara mereka dalam pemilu,” ucap Yunita, Kamis, (14/11/2024).

Dia menambahkan, dalam festival tersebut juga diramaikan mulai dari pelajaran yang berusia 17 serta sampai mahasiswa di universitas yang ada di Kota Metro.

“Selain bisa menikmati musik, kami juga memberikan edukasi dan pemahaman tentang bagaimana proses pemilu berlangsung dan bagaimana cara agar bisa terlibat dengan benar sebagai pemilih,” ujar Yunita.

Sementara, Plt. Asisten III Pemkot Metro, Suwandi mengatakan, melalui Festival Musik Demokrasi, diharapkan partisipasi pemilih pemula di Kota Metro semakin meningkat.

“Harapannya bisa menciptakan generasi muda yang sadar akan pentingnya hak pilih dalam mewujudkan demokrasi yang sehat dan berkelanjutan, termasuk juga sebagai sarana dan prasarana dalam mengedukasi masyarakat dalam proses berjalannya pemilihan di Pilkada 2024,”pungkas Suwandi. | (Rio).

PSSI Lampung Gelar Top 16 Champion Round Piala Soeratin 2024

LAMPUNG7COM – Metro | Kompetisi usia muda U13 dan U15, Piala Soeratin Asprov PSSI Lampung 2024 Top 16 Champion Round, akan berlangsung di Kota Metro.

Ajang bergengsi sepak bola usia muda tersebut akan digelar pada 9-17 Nopember 2024 mendatang, di lapangan sepak bola Mulyojati 16c Metro Barat.

Hal tersebut disampaikan ketua pelaksana Piala Soeratin 2024 Bambang Setyadi usai rapat kordinasi bersama Kadispora kota Metro, Polres kota Metro, KONI kota Metro, PSSI dan seluruh jajaran kepanitiaan.di aula Disporapar Kota Metro, Kamis (7/11/2024).

Dikatakan Bambang Setiyadi, bahwasanya kesiapan pelaksanaan Piala Soeratin saat ini sudah mencapai 80%, baik sarana maupun prasarananya, dimana rencananya kegiatan tersebut akan dilangsungkan di Stadion Tejosari Metro Timur, namun pihak panitia akhirnya membatalkan rencana tersebut karena kondisi lapangan didalam stadion tidak memungkinkan untuk pertandingan, dimana kondisi lapangan yang basah dan becek akibat diguyur hujan setiap hari, terlebih kondisi lapangan baru saja dilakukan perbaikan secara menyeluruh sehingga tanah di lapangan masih labil dan mudah becek.

“Ya kami terpaksa mengalihkan lokasi pertandingan di Lapangan Mulyojati 16c Metro Barat, lapangan ini sudah memenuhi standart sehingga hanya sedikit kita melakukan pembenahan dan perbaikan. Dan nantinya laga perdana yaitu pada 9 – 17 Nopember untuk U 15, sedangkan untuk U 13 menyusul pada 7 – 17 Desember dan ini jika tidak ada perubahan,” ucap Bambang.

Bambang menjelaskan, dalam pelaksanaan pertandingan akan dibagi menjadi dua kelompok umur, U 13 dan U15, dimasing-masing kelompok ini terdapat empat group, Group A – D dan masing – masing group diisi 4 Tim.

Sebelum masuk keputaran 16 besar, telah dilakukan pertandingan penyisihan grup yang terbagi dalam 8 group dan sudah dilangsungkan pada masing –masing Kabupaten atau Kota, dan masing-masing group hanya diambil 2 Tim yaitu juara Group dan Runer Up.

“Untuk lolos ke babak berikutnya kita hanya akan ambil Juara group dan Runner Up. Dan di final kita ambil juara 1 dan 2, untuk juara 3 adalah juara bersama. Selanjutnya, untuk juara 1 akan kita persiapkan dan dilakukan pembinaan dan pelatihan serta penambahan materi untuk melaju ke tingkat Nasional,” jelas Bambang.

Perlu diketahui, sementara Tim yang lolos diputaran 16 besar dikelompok U 15 adalah,

Group A : 1,FARMERS FC, 2.VIP SOCCER, 3. PUMA JS, 4. SSB FORTUNA. GROUP B : 1. SSB PERSADA, 2. LAMPUNG UNITED, 3. PUTRAD PB, 4. SMANO. GROUP C : 1. GMC, 2. SSB MERPATI, 3. WAY KANAN FC, 4. AD SPORT DAN DI GROUP D : 1. PUNGGUR UNITED, 2. SUPER KOMET, 3. PERSI LAMTIM, 4. BINTANG NUSANTARA.

KELOMPOK U 13 ;

Group A : 1. FORSGI LAM TIM, 2. PUTRA MANDIRI, 3. SSB SAIRAM, 4. CASSAVA FC. GROUP B ; 1. BINTANG MUDA , 2. GELORA FC, 3. BABUNNAJAH, 4. TUBABA FC. GROUP C : 1. FSLU FC, 2. LFC, 3. SSB SIDOWALUYO, 4. WAY JEPARA FC. GROUP D : 1. PUNGGUR UNITED, 2. PBP, 3. SUPER KOMET, 4. SSB PORHAM. | (Gun).

.

Polres Metro Amankan Sidang Putusan Pelanggaran Pemilu di Pengadilan Negeri Kota Metro

KOTA METRO – Kepolisian Resor (Polres) Metro melaksanakan pengamanan sidang putusan terkait pelanggaran Pemilu yang digelar di Pengadilan Negeri Kota Metro hari ini. Langkah ini diambil guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama proses persidangan berlangsung, Selasa (11/05/24).

Pengamanan dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Metro AKP Andrianus Widanarto, dengan sejumlah personel disiagakan di area sekitar pengadilan.

Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K melalui Kabag Ops menyatakan bahwa pengamanan dilakukan secara ketat untuk mencegah potensi gangguan keamanan yang dapat mengganggu kelancaran persidangan maupun ketertiban umum.

“Kami dari Polres Metro berkomitmen untuk menjaga situasi tetap kondusif selama proses persidangan berlangsung. Pengamanan ini dilakukan demi memastikan kelancaran jalannya sidang dan menjaga ketertiban masyarakat,” ucapnya

Sementara itu, Kapolres Metro juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menjaga ketenangan dan mengedepankan proses hukum yang berlaku. (Susan)

WaRu Ingin Bangun Kelurahan Atlet di Metro Timur

LAMPUNG7COM – Metro | Paslon petahana WaRu disambut hangat masyarakat, saat agenda kampanye tatap muka yang berlangsung di Tejoagung Metro Timur, Minggu (3/11/2024).

Kedatangannya sudah ditunggu khusus oleh ibu Rubiah. Dimana matanya yang sayu, menunjukkan umurnya yang sudah tidak lagi muda.

Dari kejauhan, Rubiah membawa setangkai bunga mawar putih ditangannya. Seperti menahan haru, nenek berusia sekitar 80 tahun ini dengan setia menunggu kedatangan Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro nomor urut 2, Wahdi-Qomaru.

Bukan sekadar menunggu orang, tetapi menunggu harapan. Ekspresi wajahnya seketika berubah. Suaranya menjadi parau disertai tangisan lirih dan seketika memeluk Wahdi-Qomaru.

Kediaman Sadimun di Jalan Petai RT13/ RW 03, Tejoagung, Metro Timur campur aduk. Suasana penuh sesak dengan teriakan Wahdi-Qomaru, tawa warga, dan suara riuh dukungan ‘WaRu Comeback’.

Si empunya rumah, mengenal dua sosok yang saling melengkapi. Wahdi dianggap pribadi yang serius, sementara Qomaru dinilai sosok humble yang cepat beradaptasi dengan lingkungan masyarakat.

Wahdi berbicara seputar peningkatan SDM sekaligus meminta doa dan dukungan untuk melanjutkan kepemimpinan WaRu dua periode.

Sosok yang berlatar belakang dokter itu konsen memikirkan nasib masyarakat dimulai dari lingkaran kesehatan yang dikemas dalam program JAMA-PAI alias model pelayanan kesehatan terintegrasi untuk ibu dan anak.

Sementara, Wakilnya Qomaru bercita-cita membawa kemajuan Kota Metro lewat masing-masing potensi wilayah.

Qomaru menyelami kondisi kehidupan masyarakat dengan gaya humoris, spontan namun sarat makna.

“Sedikit bicara banyak bekerja. Kami memiliki cita-cita untuk kelurahan Tejoagung dan Tejosari sebagai kawasan atlet. Ini bukan janji, tapi mimpi seorang pemimpin,” kata Qomaru.

Sekarang, imbuhnya, tergantung bapak-bapak dan ibu-ibu. Inilah pak Wahdi dan Qomaru yang berjuang untuk dengan niat pengabdian.

“Nanti kita planning, jadi kita semua harus punya harapan. Kita bangun sarpasnya,” tandas Qomaru.| (Red).

Disdukcapil Metro Raih Penilaian Tertinggi Kinerja Pelayanan Publik di Provinsi Lampung

LAMPUNG7COM – Metro | Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Metro meraih penilaian tertinggi dalam evaluasi kinerja pelayanan publik dari Kementerian Dalam Negeri.

Penghargaan ini diberikan atas kinerja pelayanan serta sebagai dedikasi peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

Dikatakan Kepala Disdukcapil Metro Ika Pusparini mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian ini.

“Penghargaan ini adalah hasil kerja keras seluruh pegawai dan dukungan masyarakat. Kami akan terus berkomitmen untuk memberikan layanan yang terbaik dan inovatif,” ungkap Ika, saat wawancara di Kantor Disdukcapil, Kamis (31/10/2024).

Ika menambahkan, penilaian kinerja ini mencakup berbagai aspek, seperti kecepatan pelayanan, transparansi, serta kemudahan akses bagi warga.

Disdukcapil Metro dinilai berhasil menerapkan sistem digitalisasi yang memudahkan masyarakat dalam pengurusan dokumen kependudukan, seperti KTP, akta kelahiran, dan dokumen penting lainnya.

Atas penilaian tersebut, pihaknya akan terus berupaya meningkatkan kualitas layanan dengan merencanakan berbagai program baru yang lebih efisien dan ramah pengguna.

“Kami bertekad untuk menjadi contoh bagi instansi lain dan memberikan kontribusi nyata dalam pelayanan publik,” imbuh Ika.

Penghargaan ini tidak hanya membanggakan Disdukcapil Metro, tetapi juga seluruh warga Kota Metro yang merasakan manfaat dari pelayanan yang cepat dan efektif.

Dengan pencapaian ini, Disdukcapil Metro akan terus berinovasi dan memberikan pelayanan yang lebih baik di masa depan.

Disdukcapil Metro berencana untuk mengadakan berbagai sosialisasi dan pelatihan guna memperkenalkan sistem layanan baru kepada masyarakat serta akan terus melakukan jemput bola untuk memaksimalkan kinerja dan pelayanan terhadap masyarakat.

“Semoga prestasi ini menjadi pendorong bagi daerah lain dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik,” pungkas Ika. | ( Rio).

Tim Pemenangan Waru : Wahdi Tidak Mengikuti Debat Kandidat Karena Sakit

LAMPUNG7COM – Metro | Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Walikota nomor urut 02 tidak mengikuti proses debat kandidat dikarenakan beberapa hal.

Dikatakan Ketua Tim Pemenangan Wahdi-Qomaru (Waru) Deswan, bahwa ketidakhadiran pasangan calon Wahdi-Qomaru telah berkoordinasi dengan pihak terkait, dikarenakan beberapa hal yang mengakibatkan pasangan Waru tidak bisa hadir dalam debat kandidat.

“Kemarin sudah kita sampaikan ke KPU, alasan kita tidak bisa hadir, jadi bukan menolak hadir, tapi tidak bisa hadir karena kondisi,” kata Deswan, Rabu, (30/10/2024).

Deswan menyebut, saat ini Pak Wahdi kondisinya sedang dalam perawatan kesehatan belum siap melaksanakan debat. Pak Qomaru sedang dalam proses sidang di pengadilan.

Ketidakhadiran keduanya telah diberitahukan kepada KPU Kota Metro melalui surat.

“Itu semuanya ada surat keterangan masing-masing, baik itu Pak Wahdi ada surat keterangan dokter dari Rumah Sakit Gatot Subroto Jakarta. Kalau Pak Qomaru ada surat keterangan dari pengadilan negeri Metro jadwal sidangnya, dan itu sudah secara resmi kami sampaikan ke KPU sebelumnya tanggal 29 Oktober,”ucap Deswan.

Deswan menegaskan, pihaknya siap untuk mengikuti debat terakhir pada 13 November 2024 mendatang apabila tak berhalangan.

“Sangat siap sekali justru Pak Wahdi dan Pak komaru sangat ingin mengikuti debat ini untuk bahan diskusi dan menyampaikan visi misi Insya Allah diberikan kemudahan,” pungkas Deswan. | (Rio).