Workshop Peran Digital Marketing Berwirausaha di Era Society 5.0

LAMPUNG7COM – Metro | Di era Teknologi yang semakin berkembang, banyak memberikan dampak positif bagi dunia pemasaran atau yang disebut Marketing, dimana biasanya dilakukan secara tatap muka kini dilakukan secara Digital.

Pemerintah Kota (Pemkot) Metro melalui Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) gelar workshop Peran Digital Marketing Berwirausaha di Era Society 5.0 berlangsung di Aula Hotel Grand Sekuntum, Rabu (28/8/2024).

Pemerintah Kota Metro mendukung usaha yang baik dengan adanya Pelaksanaan Workshop Peran Digital Marketing Berwirausaha di Era Society.

Dikatakan Kepala Dinas Disporapar Kota Metro Tri Hendriyanto, bahwa dengan adanya kegiatan tersebut peserta dapat mengembangkan kemampuan dan pengetahuan dalam mengoptimalkan dan mempromosikan produk yang ditawarkan serta meningkatkan kreativitas dan inovasi dalam memanfaatkan teknologi modern di era sekarang.

“Kegiatan ini di hadiri lima puluh (50) peserta pelatihan yang berbasis Teknologi, khususnya bagi pemula sangat penting untuk menguasai berbagai teknik dan strategi dalam melakukan branding sehingga produk yang ditawarkan mempunyai nilai jual yang baik,” ucap Hendri.

Hendri menambahkan, manfaat Digital Marketing adalah jangkauan dalam pemasaran lebih luas, Peningkatan Keterlibatan, Efisiensi Biaya, Keputusan Berdasarkan Data, Peningkatan Transparansi.

“Untuk kelemahan Digital Marketing ini, terkadang produk yang di jual tidak sesuai dengan yang dipromosikan, saat barang datang tidak sesuai,” ujar Hendri.

Namun begitu, walaupun banyak meraup keuntungan pelaku usaha harus ada tanggung jawabnya, moral, dan jujur apa adanya, pada produk yang dipromosikan agar tidak mengecewakan.

“Dengan adanya kegiatan ini, Saya berharap peserta pelatihan khususnya di Kota Metro dapat meningkatkan efisiensi dalam penggunaan gadget sebagai sarana dan prasarana untuk meningkatkan trend positif sebuah produk dengan lebih terukur,” pungkas Hendri. | (Rio).

Tiga Murid SMP Kota Metro Raih Medali Perunggu OSN Tingkat Nasional

LAMPUNG7COM – Metro | Tiga murid SMP di Kota Metro, berhasil memperoleh juara saat mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) mewakili Provinsi Lampung di Jakarta pada tanggal 7-8 Agustus 2024.

Hal tersebut diungkapkan Kabid Dikdas Fezal Aferizal, mewakili kepala Dinas Pendidikan Kota Metro Suwandi, dimana ketiga siswa tersebut mengikuti OSN mata pelajaran Matematika, IPA dan IPS.

“Alhamdulillah tiga siswa SMP Metro yang mewakili Lampung berhasil meraih medali perunggu di OSN Tingkat Nasional, terima kasih atas doa dan supportnya masyarakat Metro,”ungkap Fesal kepada lampung7.com melalui telepon seluler, Sabtu (10/8/2024).

Ditambahkannya, nama siswa-siswi Metro yang mewakili Lampung dan berhasil meraih perunggu di OSN Tingkat Nasional, yakni :

1. Iwana Aqila MANOVITO (juara 3 OSN IPA Nasional) dari SMP Negeri 1 Metro.

2. Maliqi Raditya Hakim (juara 3 OSN MTK) dari SMP Muad Metro.

3. Sylvia Anggraeni (juara 3 OSN IPS) dari SMP Negeri 4 Metro.

“Sedang provinsi Lampung pada event OSN tingkat Nasional ini berhasil menempati rangking 15 dari 38 provinsi, dengan total meraih medali 1 perak 3 perunggu, dimana untuk medali perak dari jenjang SD IPA yakni dari SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung,”pungkas Fezal.| (Arif).

Literasi Keuangan, Pendidikan, Karakter dan Pembukaan Rekening 1.000 Pelajaran

LAMPUNG7COM – Metro | Asisten || Pemkot Metro Yerry Ehwan menghadiri kegiatan Literasi Keuangan, Pendidikan, Karakter dan Pembukaan Rekening 1.000 Pelajaran. Menuju Generasi Emas Metro Cemerlang, di gedung sesat Kota Metro, Kamis (8/8/2024).

Momentum peringatan ataupun pelaksanaan hari Indonesia menabung yang setiap bulan Agustus, jatuh pada tanggal 20 Agustus yang dilakukan di seluruh Indonesia.

“Hal ini di lakukan untuk meningkatkan Literasi keuangan dan inklusif keuangan, salah satunya untuk membiasakan anak-anak budaya menabung sejak dini. Agar kedepannya lebih familiar terhadap hal-hal menabung,” ucap Yerry.

Dia menambahkan, kegiatan ini sudah dilakukan Launching dan bantuan pada anak SD dan SMP melalui kartu Metro cerita.

“Kedepannya, Pembukaan rekening pelajaran ini untuk pengikatan inklusif keuangan peningkatan karakter anak.Secara umum bantuan-bantuan yang sifatnya tunai atau insentif penyaluran nya melalui kartu Metro cerita,” ujar Yerry.

“Alhamdulillah, kita mendapatkan dukungan dari pihak OJK, BNI, dan Bank Lampung. yang anggaran nya dari Bank, jadi anak-anak cukup memberikan data dan rekeningnya dibuat tanpa memberikan administrasi.” pungkasnya.

Pada kesempatan yang sama, Deputi Direktur Pengawasan OJK, Indah Puspita Sari mengungkapkan, kolaborasi dalam program ini dimana Tim percepatan akses keuangan daerah yang salah satu programnya meningkatkan inklusif keuangan di lingkungan pelajar.

“Target kita, tidak hanya 1.000 pelajaran, secara bertahap, kita akan mengajak perbankan yang ada di Metro terus berkolaborasi dengan sekolah untuk pembukaan rekening. Jadi nanti satu pelajar satu akun, agar seluruh pelajar Kota Metro memiliki rekening tabungan. Program OJK pembukaan rekening pelajar ini di seluruh wilayah di Indonesia dan provinsi Lampung,”ucap Indah Puspita Sari.

Sementara, Deputi Kepala Perwakilan BI Lampung, Alek Kurniawan mengatakan, menabung dari bank Indonesia mendukung Digitalisasi pembayaran non tunai, apabila tidak memenuhi persyaratan bisa masuk ke Mobile Banking di dukung melalui pembayaran QRIS.

“Kita menyampaikan masyarakat di Indonesia ini harus bangga terhadap rupiah dan paham akan rupiah lambang kedaulatan Negara. Untuk mengantisipasi peredaran uang palsu ke masyarakat. Kita melakukan sosialisasi ini keseluruhan lapisan masyarakat dan sekolah-sekolah mulai dari tingkat sekolah dasar (SD) Hingga sekolah perguruan tinggi,” Pungkas Alek Kurniawan.| (Rio).

Expo Pendidikan Job Fair dan Gowes 2024

JAKARTA – PLT Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Daerah Khusus Jakarta, Bapak Budi Awaluddin, SSTP, M.Si, saat…

Wahdi Jadi Narsum Dialog Pendidikan, Ungkap Target Metro Emas Tahun 2037

LAMPUNG7COM – Metro | Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin menjadi narasumber pada acara “Dialog Pendidikan Guru…

Peringati HPN, Qomaruzaman Berpesan Metro Harus Diurus Dengan Kehormatan dan Peradaban

LAMPUNG7COM – Metro | Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (HPN) Dinas Pendidikan dan Kebudayan Kota…

Silfia: Sebagai Pijakan Pertama, Pengalaman Belajar Anak di PAUD Sangat Penting

LAMPUNG7COM – Metro | Guna mencapai Misi Kota Metro yang pertama Wasis, yaitu Mewujudkan Pendidikan dan…

Silaturahmi, Polda Lampung dan DPD FGII Diskusi Masalah Pendidikan

Lampung7.com | Dewan Pimpinan Daerah Federasi Guru Independen Indonesia (DPD FGII) Provinsi Lampung memberikan apresiasi berupa…

Suwandi: Kita Ajak Kejaksaan dan Polres Untuk Melakukan Penyuluhan Hukum

Lampung7.com – Metro | Maraknya aksi perundungan atau bulliying di sekolah-sekolah, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud)…

UM Metro Audiensi ke Unila dalam Upaya Kerja Sama Pendidikan

(Unila): Universitas Muhammadiyah Metro (UM Metro) melakukan audiensi ke Universitas Lampung (Unila) pada Selasa, 11 Oktober…