Bandar Lampung – Dewan Pengurus Wilayah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (DPW BKPRMI) Provinsi Lampung melakukan kunjungan silaturahim ke Kantor Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Lampung pada Jumat (17/10) siang. Kunjungan ini berlangsung dalam suasana hangat, akrab, dan penuh inspirasi.
Rombongan DPW BKPRMI Lampung yang dipimpin langsung oleh Ketua Umum, Ahmad Khairudin Syam, disambut dengan ramah oleh Ketua PWM Lampung, Prof. Sudarman, yang juga dosen di UIN Raden Intan Lampung.
Dalam pertemuan tersebut, Prof. Sudarman memaparkan berbagai program unggulan Muhammadiyah, di antaranya pelatihan manajemen marbot Muhammadiyah dan penguatan Korps Mubaligh Muhammadiyah, sebagai bagian dari upaya memperkuat dakwah dan peran strategis masjid dalam kehidupan masyarakat.
Sementara itu, Ahmad Khairudin Syam menuturkan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari semangat “ndderek langkung” — sebuah ungkapan dalam budaya Lampung yang bermakna sowan atau berkunjung dengan hormat — sekaligus mempererat hubungan ukhuwah dan sinergi antara BKPRMI dan Muhammadiyah.
“Kami datang untuk bersilaturahim dan memperkuat kolaborasi dalam pembinaan generasi muda serta dakwah berbasis masjid di Provinsi Lampung,” ujar Ahmad Khairudin.
Pertemuan tersebut diakhiri dengan saling bertukar pandangan mengenai penguatan peran pemuda masjid dan potensi kerja sama di bidang pendidikan, sosial, dan dakwah keumatan di masa mendatang.