Pekon Sukajaya Rayakan Hari Jadi ke-14 dengan Pelestarian Budaya Lokal Lewat Festival Pangan Balak

TANGGAMUS – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-14, Pemerintah Pekon Sukajaya, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus, menggelar kegiatan Festival Pangan Balak sebagai wujud pelestarian budaya lokal, Kamis (3/7/2025). Acara berlangsung meriah di Gedung Keserasian Pekon Sukajaya dan dihadiri oleh berbagai unsur tokoh masyarakat, adat, serta jajaran pemerintah.

Festival ini diinisiasi oleh Kepala Pekon Sukajaya sekaligus Ketua APDESI Kecamatan Semaka, Abdul Karim, S.E., yang menyampaikan bahwa Pangan Balak atau Pangan Agung merupakan kegiatan perdana dan direncanakan akan menjadi agenda tahunan dalam rangka HUT Pekon Sukajaya.

“Alhamdulillah, kegiatan hari ini berlangsung dalam suasana gembira, penuh semangat kebersamaan dan diikuti seluruh elemen masyarakat. Kehadiran tokoh adat dari seluruh kecamatan Semaka dan sekitarnya menjadi bukti kekuatan tradisi dan budaya yang terus hidup di tengah masyarakat kita,” ujarnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Camat Semaka Syafrizal, M.Pd.I, Ketua APDESI Pematangsawa Apriyal, para Kepala Pekon se-Kecamatan Semaka, para pemuka adat seperti Batin Mangku Desa Reno Priadini Adityawan, S.E., Batin Minak Ayu Ira Yanti, Dalom Mat Basori (Marasutan), Batin Tukhunan Hendra Hadi Putra Mila, serta perwakilan Polsek dan Danramil.

Festival ini menjadi bagian dari rangkaian acara Hari Jadi Pekon Sukajaya yang dimulai sejak awal Juli. Warga disuguhkan dengan berbagai atraksi budaya seperti Karnaval Budaya Arak Buarak, Tari Pedang, Piccak Khakot, Khudat, Salam Pusalam, Sekhah Busekhah, Nukhun Pahakh, dan Nukhun Talam yang seluruhnya mencerminkan kekayaan kearifan lokal.

Suasana makin semarak dengan penampilan musik tradisional Lampung bertajuk “Payu Ibadah”, yang semakin memperkuat nuansa kebudayaan dalam kegiatan ini.

Abdul Karim juga menegaskan bahwa Pangan Balak merupakan bentuk tradisi masyarakat Lampung yang sarat makna. “Tradisi ini mengajarkan nilai-nilai luhur seperti gotong royong, kebersamaan, rasa syukur kepada Allah SWT, serta penghormatan terhadap sesama manusia. Kami berharap ke depan, kegiatan seperti ini bisa menjadi contoh dan dilaksanakan juga oleh pekon-pekon lain di Kecamatan Semaka,” harapnya.

Ia juga menyinggung pentingnya menjaga nilai-nilai luhur yang tertuang dalam filsafah hidup masyarakat Lampung yakni Pi’il Pesenggikhi, yang terdiri dari Nemui Nyimah (saling bersilaturahmi), Nengah Nyampokh (berbaur dalam kebersamaan), dan Sakai Sambaiyan (gotong royong).

Dengan terselenggaranya Festival Pangan Balak ini, Pekon Sukajaya tak hanya merayakan hari jadi, namun juga meneguhkan komitmen dalam menjaga dan melestarikan warisan budaya sebagai identitas dan kekuatan bersama.

[Khoiri]

Ini Daftar Namanya, Walikota Metro Rolling Pejabat Eselon II

Metro | Pemerintah Kota (Pemkot) Metro menggelar pelantikan Rolling jabatan Pejabat Tinggi Pratama (PTP) Eselon II, berlangsung di halaman apel Pemkot setempat, Kamis sore (3/7/2025).

Pada rolling jabatan tersebut sebanyak 18 orang pejabat dilantik berdasarkan surat keputusan walikota nomor : 800.1.3.3-488 tahun 2025 tentang Mutasi dalam Jabatan Tinggi Pratama.

Pejabat yang di rolling tersebut yakni, Bangkit Haryo Utomo yang sebelumnya menjabat sebagai Sekda Kota Metro kini menjabat sebagai staf ahli walikota bidang pemerintahan, hukum dan politik.

Suwandi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Metro kini menjadi asisten administrasi umum Sekretaris Daerah Kota Metro.

Deny Sanjaya, yang sebelumnya menjabat kepala Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) kini menjabat sebagai Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) dan Perindustrian.

Ismet, yang sebelumnya menjabat sebagai kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), kini menjadi kepala Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP).

M. Supriyadi yang sebelumnya menjabat Asisten Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat Daerah Kota Metro, kini menjabat sebagai kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

Rosita yang sebelumnya menjabat Kaban Kesbangpol Kota Metro, kini menjabat sebagai Asisten Pemerintahan Dan Kesejahteraan Rakyat Daerah Kota Metro.

Elmanani yang sebelumnya menjabat sebagai kepala Dinas Perdangangan, kini pindah menjadi Kaban Kesbangpol Kota Metro.

Syachri Ramadhan yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD) kini menjabat sebagai Kelapa Dinas Perdagangan Kota Metro.

Ade Erwinsyah, yang sebelumnya menjabat sebagai sekretaris DPRD Kota Metro ini mengemban amanah baru sebagai Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah (BPPRD).

Wahyuningsih, yang sebelumnya menjabat Kepala DP3AP2KB, kini menjabat sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Metro.

Subehi, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika (Kominfo) Kota Metro. Kini ia menjabat sebagai Kepala DP3AP2KB.

Sri Amanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Sosial (Dinsos) kini mengemban amanah baru sebagai kepala dinas Kominfo Kota Metro.

AC Yuliati, yang sebelumnya menjabat sebagai staf ahli Walikota bidang ekonomi, keuangan dan pembangunan kini mengemban amanah baru sebagai Kepala Dinas Sosial Kota Metro.

Komarudin, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Daerah (Dispusarda) kini menjabat sebagai staf ahli Walikota bidang ekonomi, keuangan dan pembangunan.

Farida yang sebelumnya menjabat kepala dinas pemukiman dan Perumahan Rakyat kini dilantik sebagai dinas perpustakaan dan kearsipan daerah Kota Metro.

Robby Kurniawan Saputra, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum Dan Tata Ruang (DPUTR), kini dilantik sebagai kepala dinas pemukiman dan Perumahan Rakyat.

Ardah, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup kini dilantik sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum Dan Tata Ruang (DPUTR) kota Metro.

Terakhir ialah Yeri Ehwan yang sebelumnya menjabat asisten bidang pemerintahan dan kesejahteraan rakyat, kini menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Metro.

Dalam kesempatan itu, Walikota Metro, Bambang Iman Santoso menyampaikan rasa syukurnya atas pelantikan pejabat di Kota setempat.

“Pelantikan ini merupakan bagian dari proses penyegaran organisasi, penataan birokrasi, dalam manajemen kepegawaian, yang mengedepankan kompetensi, kualifikasi, dan integritas serta sebagai bagian dari mekanisme pengembangan karier dan pola mutasi dalam rangka kebutuhan organisasi,” ucap Bambang Iman, dalam sambutannya.

Dirinya menerangkan bahwa, pngangkatan pejabat yang dilantik hari ini telah memperoleh persetujuan Gubernur selaku perwakilan Pemerintah Pusat di daerah, Rekomendasi teknis dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) sebagai instansi pembina kepegawaian nasional, dan Persetujuan tertulis dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) sebagaimana ketentuan yang berlaku untuk pengangkatan pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Daerah.

“Saya berharap, semua yang dilantik dapat menunjukkan kinerja terbaik, menjadi pemimpin yang mampu membawa perubahan positif di satuan kerja masing-masing, serta berorientasi pada pelayanan publik yang efektif, efisien, dan transparan. Laksanakan tugas dengan profesionalisme, integritas, dan semangat pelayanan,” ujar Bambang.

Dirinya meminta seluruh pejabat yang dilantik dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang akuntabel, responsif, dan berorientasi pada hasil serta memiliki tanggung jawab untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, efektif, dan berdaya saing demi kemajuan Kota Metro dan kebahagiaan masyarakatnya.

“Pada kesempatan yang baik ini, kembali saya ingatkan bahwa pelaksanaan tugas sebagai Abdi Negara dan Abdi Masyarakat semakin lama akan semakin berat serta pengawasan akan semakin ketat. Tantangan baru pasti akan muncul seiring dengan tuntutan dari masyarakat yang menginginkan pelayanan cepat, tepat dan transparan,” tegas Bambang.

Bambang menyebut, tantangan Kota Metro ke depan tidak semakin ringan. Metro akan dihadapkan pada dinamika pembangunan, tuntutan efisiensi, serta ekspektasi masyarakat yang semakin tinggi terhadap pelayanan pemerintah.

“Saya ingatkan kembali kepada seluruh pejabat yang baru dilantik, perlu ditanamkan dalam diri kita masing-masing bahwa jabatan adalah kepercayaan yang diberikan, sekaligus ujian dan amanah yang harus dipertanggungjawabkan, baik kepada pimpinan, masyarakat maupun kepada Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa,” pungkas Bambang. | (Rio)

Bupati Lampung Selatan akan Menerima Penghargaan “Anti Social Boundaries Leader” dari iNews TV

LAMSEL, Kalianda – Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, akan menerima penghargaan bergengsi dari iNews TV atas dedikasinya sebagai pemimpin muda yang inklusif dan terbuka terhadap kritik publik.

Penghargaan yang diberikan dalam kategori “Anti Social Boundaries Leader” tersebut dijadwalkan diserahkan pada Agustus 2025 dalam seremoni khusus di Jakarta, bersama sejumlah tokoh nasional lainnya.

Koordinator Daerah Lampung I iNews TV, Andres Afandi, menyampaikan langsung pemberitahuan tersebut saat audiensi dengan Bupati Egi di ruang kerja bupati, Kamis (3/7/2025).

Menurut Andres, penilaian penghargaan didasarkan pada sejumlah indikator, termasuk kinerja kepala daerah dalam 100 hari pertama menjabat serta komitmen dalam membangun pelayanan publik yang merata tanpa diskriminasi sosial, ekonomi, maupun politik.

“Bupati Egi dikenal sebagai pemimpin muda yang tidak alergi kritik dan meresponsnya secara positif. Salah satu contohnya saat beliau justru mengajak warga mancing bersama setelah dikritik soal kondisi jalan,” kata Andres.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Egi mengucapkan terima kasih dan menyebut bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas kolaborasi semua pihak di Lampung Selatan.

“Penghargaan ini bukan milik saya pribadi, tapi hasil kerja bersama masyarakat. Kita bangun Lampung Selatan tanpa sekat dan tanpa kasta,” tegasnya.

Penghargaan dari iNews TV ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi kepala daerah lainnya untuk mengedepankan prinsip keterbukaan, kesetaraan, dan responsif terhadap suara masyarakat dalam membangun daerah.

Pemkab Lampung Selatan-BSI Perkuat Sinergi Layanan Keuangan Syariah dan Pemberdayaan UMKM

LAMSEL, Kalianda – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan terus mendorong penguatan kolaborasi strategis dalam rangka mengembangkan ekonomi kerakyatan dan memperluas akses layanan keuangan berbasis syariah.

Bupati Lampung Selatan, Radityo Egi Pratama, menerima audiensi jajaran Bank Syariah Indonesia (BSI) KCP Kalianda di ruang kerjanya, Kamis (3/7/2025). Pertemuan ini membahas berbagai peluang kerja sama, mulai dari layanan digital keuangan hingga pemberdayaan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Branch Manager BSI KCP Kalianda, Medi Agustian, menyampaikan kesiapan BSI menjadi mitra strategis dalam mendukung transformasi layanan keuangan syariah, khususnya di wilayah-wilayah yang belum terjangkau atau blank spot.

“Kami siap menjangkau hingga ke desa-desa melalui kemitraan dengan BUMDes. Selain itu, BSI juga siap mendampingi pengelolaan dana desa, pembiayaan UMKM, dan pembinaan aparatur yang memasuki masa pensiun agar tetap produktif,” ujar Medi.

BSI juga menghadirkan sejumlah program edukatif, seperti tabungan emas, pelatihan UMKM, serta pemberian beasiswa, sebagai bagian dari peran aktif dalam pembangunan ekonomi dan sumber daya manusia (SDM) daerah.

Bupati Egi menyambut baik inisiatif tersebut dan menyatakan dukungan penuh terhadap pengembangan layanan syariah yang menyasar langsung masyarakat desa.

“Saya sangat mendukung upaya ini, terutama jika bisa langsung menyentuh masyarakat akar rumput. Konsep yang ditawarkan BSI sudah sangat tepat dan relevan dengan arah pembangunan daerah,” ungkapnya.

Ia juga menawarkan pemanfaatan aset milik daerah, seperti deretan toko di kawasan Masjid Agung Kalianda, untuk mendukung pembinaan UMKM binaan, termasuk oleh BSI.

Pertemuan ini mencerminkan komitmen dalam mewujudkan Misi PITU VISTA—tujuh misi pembangunan Pemkab Lampung Selatan di bawah kepemimpinan Bupati Egi dan Wakil Bupati M. Syaiful Anwar—yang menekankan sinergi antarsektor demi kesejahteraan masyarakat.

BNNK Lampung Selatan Dorong Sinergi Program Pemberdayaan Alternatif Lewat Rapat Kerja

LAMSEL, Sidomulyo – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Lampung Selatan menggelar rapat kerja sinergi program pemberdayaan alternatif, Kamis (3/7/2025), bertempat di Podjok Sawah Resto, Sidomulyo. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala BNNK Lampung Selatan, AKBP Rahmad Hidayat, S.E., M.M., sebagai langkah konkret memperkuat kolaborasi lintas sektor dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba.

Rapat kerja ini menghadirkan narasumber dari Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Ketenagakerjaan, serta Balai Latihan Kerja (BLK) Lampung Selatan. Turut hadir perwakilan dari berbagai instansi pemerintah, unsur pimpinan kecamatan (USPIKA) Candipuro, Kepala Desa Titiwangi, tokoh adat, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.

Dalam sambutannya, AKBP Rahmad Hidayat menekankan bahwa sinergi antara BNN, pemerintah daerah, dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan solusi nyata dalam menghadapi penyalahgunaan narkoba.

“Program pemberdayaan alternatif harus didorong dengan kerja sama yang solid agar dapat memberi peluang hidup yang lebih sehat dan produktif bagi masyarakat,” ujarnya.

Ia menjelaskan, rapat kerja ini menjadi forum strategis untuk merancang program-program terpadu seperti pelatihan keterampilan, penguatan ekonomi lokal, hingga edukasi bahaya narkoba kepada masyarakat.

Sementara itu, Kepala Desa Titiwangi, Sumari, serta perwakilan USPIKA Candipuro dan dinas terkait menyatakan komitmennya mendukung penuh implementasi program di tingkat desa dan kecamatan.

Dengan semangat kolaborasi, BNNK Lampung Selatan menargetkan terciptanya lingkungan masyarakat yang tangguh dan bebas dari ancaman narkoba.

Menuju Strategi Baru, Lampung Siap Lanjutkan Aksi Percepatan Penurunan Stunting

LAMPUNG – Wakil Gubernur Jihan Nurlela menyebutkan bahwa stunting adalah musuh bersama, ancaman besar bagi negara.…

Aplikasi Lampung-In Jadi Gerbang Utama Layanan Digital Pemprov Lampung

LAMPUNG – Pemerintah Provinsi Lampung berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kepada publik, salah satu upaya tersebut…

Anggota DPRD Lamsel, Dede Suhendar Apresiasi Kinerja Bupati dalam Program Bedah Rumah untuk Warga Miskin

LAMPUNG SELATAN —  Anggota DPRD Lampung Selatan , dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Dede Suhendar, menyampaikan…

Prodi S-1 Pendidikan Fisika Gelar Asesmen Lapangan oleh LAMDIK

LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) menyelenggarakan asesmen lapangan akreditasi untuk…

Lengking Gitar Kapolda Iringi Semangat Bhayangkara: ‘Kami untuk Masyarakat’

LAMSEL – Lengkingan gitar Irjen Pol Helmy Santika menjadi pembuka suasana hangat dalam peringatan Hari Bhayangkara…