TERNYATA BUAH JERUK BERMANFAAT BAGI RAMBUT

jeruk

Laporan: Maulia AN
Laporan: Maulia AN

LAMPUNG7COM – Buah jeruk yang selama ini kita kenal hanya untuk dikonsumsi saja, ternyata banyak hal  yang tersembunyi, salah satunya bermanfaat untuk rambut.  Kandungan vitamin c dan bioflavonoid pada buah jeruk ternyata dapat bermanfaat meningkatkan pertumbuhan rambut dan membuat rambut jadi indah bersinar.

Selain itu buah jeruk juga dapat mengurangi kerontokan rambut dan merangsang pertumbuhan rambut, yaitu dapat dijadikan kondisioner yang dicampurkan madu atau susu kemudian diaplikasikan kekulit kepala, selama kurang lebih 30 menit.

Dengan menjadikan jeruk sebagai kondisioner yang dapat bekerja langsung masuk ke akar kepala, juga menghasilkan rambut menjadi kuat, tebal dan sehat.

Lihat Juga :

Tulis Komentar Anda