FUI Minta TVRI Siarkan Lagi Film Pengkhianatan G30S

Penggalan film G 30 S/PKI.
Penggalan film G 30 S/PKI.

[highlight style=”red”]LAMPUNG7NEWS[/highlight]

Sejarah | Film Pengkhianatan G30S tak lagi tayang setiap malam tanggal 30 September sejak tahun 1998 atau saat rezim Orde Baru runtuh. Film yang diwajibkan pemerintah Orde Baru itu akhirnya dilarang karena dianggap penuh kontroversi.

Terkait masalah PKI, Forum Ulama Islam (FUI) meminta TVRI untuk memutar kembali film tersebut. Alasan mereka agar anak zaman sekarang mengerti kejinya PKI.

“Menginstruksikan TVRI untuk memutar kembali secara rutin film G30SPKI yang sudah sekian lama diberhentikan penayangannya. Karena anak-anak kita sudah enggak tahu lagi,” kata Ketua Forum Umat Islam (FUI) Muhammad al Khaththath di Balai Kartini, Jakarta Selatan, Jumat (13/5).

Dia juga meminta penghentian rencana dan wacana permintaan maaf pemerintah terhadap PKI. Serta membatalkan pencarian kuburan masal serta menyatakan bahwa PKI adalah pelaku kejahatan kemanusiaan dan mereka itu bukan korban.

Dia juga mengungkapkan, umat Islam bukanlah teroris tetapi mujahidin yang siap berjihad bersama TNI dan Polri untuk melawan PKI.

“Kita harapkan pemerintah menciptakan suasana kondusif. Tetapi malah ada yang memberikan oknum yang membangkitkan PKI. Kami juga meminta agar pemerintah mencopot menteri-menteri yang mendukung lahirnya PKI,” tutupnya. | merdekacom

Artikel | Kisah | Kesehatan | Pertambangan & Energi | Pertanian & Perikanan | Organisasi | Sosial | Handphone | Komputer | Mesin | Unik Langka | Lalu Lintas | Bola | Sport

| Berita Pilihan

IMG 20221003 WA0016 e1664768796623

Rapat Paripurna Penandatanganan APBD Perubahan Tahun 2022

LAMPUNG7COM – Mesuji | DPRD Kabupaten Mesuji menggelar Rapat Paripurna Persetujuan Bersama APBD Perubahan Tahun 2022 di Ruang Rapat Paripurna DPRD setempat, Jumat, 16/9 Acara dipimpin langsung oleh Ketua DPRD…

0 comments
Kejagung Usut Sumber dan Aliran Uang Rp 920 M Eks Pejabat MA Zarof Ricar

Kejagung Usut Sumber dan Aliran Uang Rp 920 M Eks Pejabat MA Zarof Ricar

Kejaksaan Agung (Kejagung) tengah menelusuri aliran uang tunai Rp 920 miliar yang ditemukan di rumah eks pejabat MA, Zarof Ricar. Penelusuran terkait penerimaan dan penggunaan uang itu. “Pasti ditanya uang…

0 comments

Upacara Bulanan Bukti Kesetiaan Prajurit Dan PNS Korem 043/Gatam Melaksanakan Pengabdian untuk Tanah Air

LAMPUNG – Bertempat di lapangan upacara Makorem 043/Gatam Jl. Teuku Umar Penengahan Bandar Lampung, Jum’at (17/1/2025) prajurit dan PNS Korem 043/Gatam beserta jajaran melaksanakan upacara bulanan, bertindak selaku inspektur upacara…

0 comments

Termakan Bujuk Rayu, AA Cabuli AK di Gubuk

LAMPUNG7COM | Seorang remaja terlibat aksi pencabulan terhadap rekannya, yang masih berstatus pelajar, di wilayah Kecamatan Gunung Pelindung, Kabupaten Lampung Timur. Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution, didampingi Kapolsek…

0 comments

Tulis Komentar Anda