Bandar Lampung | Kepala Dinas Sosial (Kadissos) kota Bandar Lampung Tole Dailami di tunjuk oleh Walikota Bandar Lampung Hj Eva Dwiana menjadi Pelaksana Harian (PLH) Sekretaris Kota (Sekkot) Bandar Lampung.
“Hari ini diumumkan Pelaksana Harian Sekretaris Kota Bandar Lampung, yaitu Tole Dailami,” ujar Eva Dwiana usai rapat koordinasi satuan kerja perangkat daerah (SKPD), di ruang Tapis Pemkot, Senin, (10/5/201).
Dengan terisinya jabatan Sekretaris Kota untuk sementara waktu itu, diharapkan seluruh aktifitas kebijakan Pemkot dapat berjalan dengan lancar dan baik.
“Mudah-mudahan Tole bisa menjalankan amanah sesuai dengan harapan dan bisa membantu teman-teman di dinas instansi, Sebaliknya teman-teman dinas juga bisa membantu pak Tole supaya segala tugas dan tanggung jawab bisa berjalan dengan baik dan lancar,” ujarnya.
Sementara itu, untuk kursi Kepala Dinas Sosial Kota Bandar Lampung, Walikota Eva Dwiana memutuskan agar Tole dapat merangkap jabatan pada posisi tersebut.
“Kepala Dinas Sosial sementara ini Pelaksana Tugas (Plt), tapi tetap beliau (Tole Dailami) yang menjabat Plt nya” pungkas Eva Dwiana. | Pin
Eksplorasi konten lain dari LAMPUNG 7
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.