KKB Tembak Warga Sipil, 3 Meninggal Dunia dan 2 Luka
Lalu pukul 15.50 WIT, personel Polres Yahukimo baru mendapatkan informasi melalui telepon dari seseorang berinisial AD yang menyebut telah terjadi penembakan terhadap masyarakat Bingky yakni Obaja Nang yang dilakukan oleh KKB kali I.
“Pukul 16.05 Wit, mendapat informasi tersebut Kapolres Yahukimo AKBP Deni Herdiana, berkoordinasi dengan Dandim 1715/Yahukimo Letkol inf. Christian FR Ireuuw, guna mengambil langkah penanganan terkait kasus penembakan tersebut,” tulisnya.
Atas kejadian ini, sebanyak tiga orang meninggal dunia bernama Suardi, Sudarto dan Idin. Serta dua orang lainnya mengalami luka tembak dan terkena serpihan kaca.
“Saiful, (47) luka serpihan kaca mobil, Obaja Nang (35) luka tembak pada bagian paha dan 4 orang disandera masih dilakukan pengecekan,” sebutnya.
Kepolisian menduga, aksi ini dilakukan KKB pimpinan Tendius Gwijangge alias tendinus Murib.
“Saat ini personel gabungan masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata,” tegas Kamal.
Kamal menyebut, selain ada penembakan juga terjadi penyanderaan warga menemukan empat orang. Tetapi untuk detailnya masih ada.
Sebelumnya, Penembakan terhadap warga sipil kembali terjadi di Yahukimo, Papua. Kali ini hak lima karyawan PT Papua Cremona. Kelimanya tengah membangun jembatan di Kali Wit, Kabupaten Yahukimo, Papua.
Dandim 1715 Yahukimo Letkol Inf Christian Irreuw membenarkan peristiwa tersebut.
“Memang benar ada penyerangan terhadap warga sipil dan saat ini sedang dilakukan pembahasan guna mengevakuasi korban serta langkah selanjutnya,” kata Christian Irreuw seperti dikutip Antara, Kamis (24/6).
Saat ini, aparat masih mengusut serta berupaya mengevakuasi korban.
KKB Tembak Warga Sipil, 3 Meninggal Dunia dan 2 Luka
Sumber: merdekacom