Polsek Punggur Grebek Arena Judi Sabung Ayam

LAMPUNG TENGAH – Berantas segala bentuk aksi perjudian, Tim Tekab 308 Presisi Polsek Punggur melakukan penggerebekan arena perjudian sabung ayam di Kamp. Sumber Rejo Dsn. V Kec.Kota Gajah Kab. Lampung Tengah. Sabtu (30/11/24) siang

Dalam penggerebekan tersebut, Polisi berhasil mengamankan 1 buah geber adu ayam, 2 buah ember untuk bersihkan ayam, 1 ekor ayam Bangkok dan 1 unit sepeda motor mio warna merah, sementara para pemain judi sabung ayam lari kocar-kacir melarikan diri saat di sergap petugas dan meninggalkan beberapa sandal di lokasi.

Mewakili Kapolres Lampung Tengah, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M Kapolsek Punggur, AKP Feriyantoni, S.H., M.H mengatakan bahwa penggerebekan tersebut berawal adanya informasi dari masyarakat setempat.

“Menindaklanjuti informasi tersebut, Tim Tekab 308 Presisi Polsek Punggur langsung merespon dengan meluncur ke TKP,” kata Kapolsek saat di konfirmasi. Minggu (1/12/24).

Meski tak dapat mengamankan para pelaku judi sabung ayam di lokasi, lanjutnya, namun sejumlah barang bukti berhasil diamankan ke Mapolsek Punggur guna pengembangan lebih lanjut.

Ia pun menyatakan akan menindak tegas segala bentuk aksi perjudian, baik darat maupun online, khususnya di wilayah hukum Polsek Punggur, karena hal tersebut tidak menutup kemungkinan bisa menjadi pemicu terjadinya gangguan Kamtibmas di tengah masyarakat.

Kapolsek juga menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat yang telah membantu pihak Kepolisian dalam memberikan informasi terkait adanya aksi perjudian, sehingga terwujud situasi Kamtibmas di Kabupaten Lampung Tengah tetap kondusif.

Polsek Pugung Tangkap Empat Pria Terlibat Perjudian Kartu Domino

TANGGAMUS – Polsek Pugung Polres Tanggamus berhasil mengungkap kasus tindak pidana perjudian jenis kartu domino di Dusun Tanjung Likut, Pekon Tiuh Memon, Pugung.

Kapolsek Pugung, Iptu Ori Wiryadi, S.H., mengatakan, pengungkapan ini terjadi pada Jumat, 8 November 2024, sekitar pukul 23.30 WIB setelah menerima laporan dari masyarakat terkait adanya aktivitas perjudian di wilayah tersebut.

“Dalam penindakan, empat orang pelaku berhasil diamankan saat sedang asik berjudi,” kata Iptu Ori Wiryadi, mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Rivanda, S.I.K., Selasa 11 November 2024.

Kapolsek menyebut, adapun keempat tersangka merupakan warga Dusun Tanjung Likut, Tiuh Memon diantaranya inisial SK (47), seorang pedagang; MF (41) pegawai honorer Satpol PP Kabupaten Pringsewu, PA (64) dan PR (64).

Dijelaskan Kapolsek pads Jumat, 8 November 2024, sekitar pukul 23.00 WIB, anggota Polsek Pugung menerima informasi terkait aktivitas perjudian.

Setelah melakukan penyelidikan, tim bergerak ke lokasi dan menemukan empat pelaku sedang bermain judi menggunakan kartu domino. Para pelaku beserta barang bukti segera diamankan untuk proses hukum lebih lanjut.

“Barang bukti yang diamankan dalam pengungkapan kasus ini, antara lain, uang tunai sebesar Rp220 ribu, 120 lembar kartu domino, karpet plastik berwarna biru dan kertas bekas tanggalan,” jelasnya.

Kapolsek menyampaikan, bahwa pihaknya akan melengkapi berkas penyidikan dan terus melaporkan perkembangan kasus ini kepada pimpinan terkait.

“Polsek Pugung Polres Tanggamus berkomitmen menindaklanjuti kasus ini hingga tuntas demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukumnya,” tegasnya.

Pengungkapan kasus perjudian ini diharapkan dapat menjadi peringatan bagi masyarakat untuk menjauhi aktivitas ilegal seperti perjudian.

“Kami akan terus meningkatkan patroli dan penindakan guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif,” tandasnya. (Susan)

Meresahkan Masyarakat Sekitar, 3 Pria Diamankan Polisi

LAMPUNG7COM |  Pada hari Jumat, tanggal 15 September 2023, sekitar pukul 01.00 WIB, sebuah operasi penggerebekan…

Polisi Gerebek Judi Sabung Ayam di Natar, 18 Sepeda Motor Diamankan

LAMPUNG7COM | Sat Reskrim Polres Lampung Selatan (Lamsel) mengamankan sejumlah 18 sepeda motor dan 3 ekor…

Grebek Judi Sabung Ayam di Tanjungsari, Satu Tersangka Diamankan

LAMPUNG7COM | Personel Polsek Tanjung Bintang melakukan penggerebekan arena judi sabung ayam di perkebunan Dusun II,…

Seorang Kades di Lamsel Terlihat Asyik Main Judi Koprok dengan Masyarakat

LAMPUNG7COM | Perjudian merupakan perbuatan yang bertentangan dengan norma agama, moral, maupun hukum di Indonesia. Praktik…

Gerebek Sabung Ayam, Polsek Jabung Berhasil Amankan Seorang Pelaku

LAMPUNG7COM | Polsek Jabung Polres Lampung Timur Polda Lampung berhasil melakukan penggerebekan sabung ayam di areal…

Polres Lamtim Berhasil Gerebek Judi Sabung Ayam

  LAMPUNG TIMUR – Polsek Batanghari Polres Lampung Timur Polda Lampung, berhasil menggerebek perjudian sabung ayam.…

Tiga pelaku Judi Koprok Di Gelandang Polres Lampung Selatan.

  banyuwulu.com –  Tekab 308 Presisi Polres Lampung Selatan menangkap tiga pria saat main judi koprok…

Polisi Tangkap Bandar Judi Togel Di Kolam Pemancingan

  banyuwulu.com –  Pringsewu| Satreskrim Polres Pringsewu Polda Lampung mengamankan seorang bandar judi togel berinisial HIP…